Seni Tradisi Sumatera Utara Mengguncang Portugal

Lisbon, Portugal - Lembaga Kesenian Ria Agung Nusantara dari Medan tampil di Museo Oriente, Lisbon-Portugal, pada 30 November malam waktu setempat. Penonton memenuhi gedung pertunjukan yang berkapasitas 300 orang.

Tampak hadir Duta Besar RI di Portugal Albert Matondang. Hadir juga tamu kehormatan istri Menlu Luis Amado dan Ketua Persahabatan Parlemen Portugal-Indonesia Madeoros, beserta beberapa duta besar dari negara-negara sahabat.

Rombongan kesenian ini tampil hampir 2 jam, membawa tarian Aceh, Deli, Tapanuli, dan Minang dengan menarik. Pertunjukan diakhiri dengan dua lagu pop Portugis dalam bentuk koor, yang membuat penonton bertepuk tangan lama.

Beberapa anggota Perhimpunan Pelajar Indonesia di Portugal (PPI-P) yang berada di Lisbon turut hadir dalam pertunjukan tersebut. Sementara, anggota PPI-P yang berada di luar Lisbon hadir dalam pertunjukan pada agenda sebelumnya.

“Meskipun kami tidak bisa hadir di pertunjukkan kali ini, namun pertunjukan sebelumnya di Barcellos 18 November lalu kami bisa menyaksikan. Kami sangat berterima kasih pada bapak Albert Matondang yang aktif memberi informasi pada kami,” tutur A Rahman Hakim, anggota PPI Portugal yang tinggal di Braga.

Menurut rencana, LK RIA Agung Nusantara akan menutup jadwal tour kesenian di Beja 2 Desember 2010. LK RIA Agung Nusantara adalah lembaga kesenian Tradisi dari Sumatera Utara. Sekira satu bulan ini, sejak November, mereka berada di Portugal demi mengemban misi memperkenalkan budaya nusantara pada masyarakat internasional. (reza py)

-

Arsip Blog

Recent Posts