DKP Survey Bawah Laut Tanjungkelayang

Sijuk– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung mulai melakukan persiapan menyambut kegiatan Sail Indonesia 2007 yang akan berlangsung pertengahan Oktober 2007 mendatang. Terkait hal itu, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Belitung pada Kamis (6/7) kemarin, melakukan survey perekaman kondisi bawah laut di perairan Tanjungkelayang Desa Keciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Bangka Belitung (Babel).

Penyelaman yang melibatkan Konsultan Bawah Laut Departemen Kelautan dan Perikanan (DKP), Satuan Kerja Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan DKP di Belitung dan Satpolair Tanjungpandan ini dimaksudkan untuk mengetahui kondisi perairan Tanjungkelayang.

Hasil survey akan menjadi acuan bagi Bupati Belitung untuk melakukan presentasi kondisi Tanjungkelayang sebagai lokasi singgah Sail Indonesia 2007 di hadapan pemimpin 24 negara di kota Darwin Australia.

“Kegiatan survey ini melibatkan 10 personil, di antaranya dua penyelam dari organisasi Persatuan Olahraga Selam Indonesia (POSI) pusat dan POSI Belitung, kameramen televisi, serta publik ekspos Pemkab Belitung,” ungkap Konsultan Bawah Laut DKP, Drs. Nur Wibowo, Kamis (5/7), di sela persiapan perekaman bawah laut Pantai Tanjungkelayang.

Untuk melakukan survey, tim ini berbekal peralatan selam, kamera bawah air dan didukung kapal pengawas laut milik Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Belitung.

Jarak tempuh dari tepi pantai ke lokasi survey diperkirakan sejauh dua mil. Berdasarkan data dan informasi, kata Nur, kegiatan Sail Indonesia 2007 akan melibatkan 24 negara dengan menyertakan sebanyak 120 perahu layar.

“Kegiatan survey bawah laut ini bakal dilakukan selama lima jam saja dari pukul 12.00-17.00 WIB. Pelaksanaan survey dibantu Satker SDKP DKP dan Satpolair Tanjungpandan,” Jelas Nur.

Kepala Satuan Kerja Pengawasan SDKP DKP di Belitung, Pribadi mengatakan, pihaknya membantu kegiatan survey dari segi pengawasan terhadap kelancaran pelaksanaan survey perekaman bawah laut.

“Pengawasan perlu dilakukan agar kegiatan survey ini tetap menjaga ekosistem dan kelestarian potensi yang ada di bawah laut,” kata Pribadi.

Kepala Satpolair Tanjungpandan Bripda Hardianto menambahkan, pihaknya akan mendukung pengamanan kelancaran kegiatan survey bawah laut ini. Ia menegaskan, keamanan wilayah laut harus tetap kondusif sehingga mendukung pemerintah daerah mempersiapkan diri untuk pelaksanaan acara Sail Indonesia 2007.

“Setiap waktu kita siap bertugas, baik itu ada maupun tidak ada kegiatan survey agar pelaksanaan acara Sail Indonesia 2007 bisa berjalan lancar dan aman,” kata Hardianto. (sya)

Sumber: www.bangkapos.com (9 Juli 2007)
-

Arsip Blog

Recent Posts