Kemilau Sulawesi VI, empat menteri pastikan hadiri pembukaan

Mamuju - Empat anggota Kabinet Indonesia Bersatu II dipastikan hadir pada pembukaan Kemilau Sulawesi VI di Mamuju pada 9-12 Juli mendatang. Namun belum dapat dipastikan kehadiran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam pembukaan kegiatan ajang seni dan budaya yang akan diikuti oleh 30 kota dan kabupaten di Sulawesi.

Keempat anggota kabinet tersebut adalah Menteri Kordinator Kesejahteraan Sosial Agung Laksono, Menteri Perikanan dan Kelautan Fadel Muhammad, , Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu dan Menteri Budaya Dan Pariwisata Jero Wacik.

"Berdasarkan hasil komunikasi dengan pemerintah pusat, maka empat menteri ini dijadwalkan akan hadir dalam acara pembukaan kemilau Sulawesi VI," kata Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Sulbar, Madaresky Salating, di Mamuju seperti dilansir sulbarprov.go.id.

Namun demikian, kegiatan kemilau Sulawesi tersebut tidak akan molor dari jadwal pelaksanaan walaupun orang pertama di negara ini pada akhirnya batal bertandang ke Mamuju, ucapnya.

"Kita lihat saja perkembangannya apakah Pak SBY bisa hadir dalam acara pembukaan atau tidak karena mesti menyesuaikan dengan kesibukan beliau," ujarnya.

Madareski mengatakan, pelaksanaan kemilau Sulawesi VI ini akan menggandeng kegiatan peringatan HUT Mamuju ke-471 tahun.

Karena itu, lanjutnya, Pemprov Sulbar dan pemkab Mamuju baru-baru ini mendatangi kantor Kementerian Budaya dan Pariwisata di Jakarta guna mengikuti rapat pemantapan persiapan pelaksanaan Kemilau Sulawesi di Mamuju.

"Pemprov dan pemkab saling berbagi tugas guna suksesnya hajatan nasional yang akan berlangsung di Mamuju. Selaku tuan rumah, tentu kami menyambut positif agar kegiatan tersebut berjalan sukses," ungkapnya.

Ia mengatakan, saat ini Pemkab Mamuju diberikan tugas dan tanggungjawab untuk melakukan penataan yang akan menjadi lokasi penyelenggaraan kemilau Sulawesi.

"Kegiatan kemilau Sulawesi VI akan di pusatkan di anjungan Pantai Manakarra. Makanya, saat ini Pemkab Mamuju melalui dinas PU dalam waktu dekat segera membenahi lokasi, khususnya pemasangan paving block di pelataran anjungan tersebut," ungkap Madareski.

Dia mengatakan, para peserta yang akan berpartisipasi dalam acara Kemilau Sulawesi telah terdaftar sebanyak 30 kabupate/kota yang ada di Pulau Sulawesi.

"Lima kabupaten di Sulbar akan ikut dalam kegiatan kemilau Sulawesi dan beberapa dari kalangan perbankan yang ada di Sulbar," ujarnya. (Mac)

-

Arsip Blog

Recent Posts