Rossi Bicara tentang Persaingan Stoner-Lorenzo

Valentino Rossi hampir pasti tidak bisa bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2011 ini. Meskipun demikian, "The Doctor" mengaku tertarik melihat persaingan yang sedang terjadi antara pemimpin klasemen sementara dari tim Repsol Honda, Casey Stoner, dan sang juara bertahan dari tim Yamaha, Jorge Lorenzo.

Saat ini, Stoner unggul 20 poin atas Lorenzo. Gap tersebut melebar lagi setelah Stoner memenangi balapan di Laguna Seca, Amerika Serikat, Minggu (24/7/2011) atau Senin (25/7/2011) dini hari WIB. Ini merupakan kemenangan kelima Stoner sepanjang musim 2011.

Melihat jarak yang tak terlalu jauh itu, Rossi, yang masih kesulitan menaklukkan Ducati GP11.1 miliknya, mengatakan bahwa persaingan bakal sangat ketat. Menurut juara dunia tujuh kali MotoGP tersebut, Stoner dan Lorenzo memiliki kekuatan yang nyaris tak jauh berbeda.

"Menurutku, juara dunia masih terbuka dan saya kira Stoner sedikit lebih cepat, tetapi Jorge juga sangat cepat dan secara mental sangat kuat. Saya pikir, trek seperti Laguna Seca, Honda memiliki keuntungan dibandingkan dengan Yamaha, dan pada saat bersamaan Yamaha bisa bertarung dengan Honda di trek-trek yang lebih cepat dan halus."

"20 poin itu tidak ada apa-apanya, dan saya kira kondisi tersebut akan menghadirkan pertarungan yang seru pada putaran kedua nanti. Menurut saya, Stoner mungkin lebih cepat, tetapi Lorenzo lebih tangguh. Jadi, ini tergantung dari mana yang lebih penting."

Sampai dengan seri ke-10 di Laguna Seca, Stoner sudah mengumpulkan total 193 poin, sedangkan Lorenzo, yang baru meraih dua kemenangan, berada di peringkat dua dengan 173 poin. Sementara Rossi, yang sejak awal musim baru satu kali naik podium, kini melorot ke urutan lima karena digeser oleh rekan setim Stoner, Dani Pedrosa, setelah hanya finis di urutan enam pada akhir pekan lalu.

Seusai GP Amerika Serikat, para pebalap mendapat kesempatan beristirahat selama dua pekan. Selanjutnya, mereka akan tampil lagi pada seri ke-11 di Brno, Republik Ceko, 14 Agustus mendatang.

-

Arsip Blog

Recent Posts