Festival Krakatau akan Dihadiri 21 Dubes

Bandarlampung, Lampung - Pembukaan Festival Krakatau 2013 di Kalianda, Lampung Selatan, pada Sabtu (19/10) bakal dihadiri 21 duta besar (dubes) negara sahabat.
"Panitia telah mempersiapkan acara pembukaan serta rangkaian kegiatan Festival Krakatau lainnya, termasuk menerima tamu undangan dari negara-negara sahabat," kata Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Berlian Tihang, pada rapat pemantapan Festival Krakatau, di Bandarlampung, Kamis.
Selain duta besar, dua investor luar negeri juga akan hadir pada pembukaan Festival Krakatau serta mengikuti rangkaian kegiatan.
Ia mengharapkan kehadiran para duta besar dan investor luar negeri itu akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Lampung dengan memperkenalkan potensi daerah yang dimiliki.
"Festival Krakatau diharapkan dikenal luas sehingga membuat Lampung terkenal sehingga diharapkan ke depan banyak investor masuk menanamkan modalnya setelah melihat potensi di daerah ini," kata dia.
Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, menjadi tuan rumah Festival Krakatau tahun 2013, setelah sebelumnya dipusatkan di Kota Bandarlampung. Puncak festival akan berlangsung akhir pekan ini berupa parade budaya dan tur ke Gunung Anak Krakatau.
Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza SZP mengatakan bahwa pembukaan festival akan dilangsungkan pada Sabtu (19/10) yang diwarnai dengan dengan parade budaya bertemakan "The Mask of United Colours" dengan mengangkat topeng Lampung sebagai bagian budaya daerah Lampung dan diiringi tari-tarian tradisional daerah. Malam harinya akan diadakan Krakatau Night di Way Harong Resort.
Pada Minggu (20/10) digelar Tour Krakatau akan diberangkatkan dari Pelabuhan Bakauheni.
Selain itu, juga akan digelar Pameran Dekranas di Wisma Way Belerang, pada 20 Oktober 2013. Sementara di Menara Siger akan diadakan pameran potensi objek dan daya tarik wisata pada 19 Oktober 2013.
-

Arsip Blog

Recent Posts