Tradisi Wisuda Kraton: Kraton Gelar Wisuda Bagi Abdi Dalem

Yogyakarta - Dengan memakai pakaian adat Jawa atau busana peranakan, ratusan abdi dalem dari berbagai profesi, Selasa siang, mendapat kenaikan pangkat dari raja Kraton Yogyakarta. Kenaikan pangkat merupakan tradisi rutin yang digelar Kraton Yogyakarta sebagai upaya untuk memberikan kedudukan abdi kepada abdi dalem sebagai pengawal atau pengabdi budaya tradisi yang ada di dalem Kasultanan Kraton Yogyakarta.

Acara digelar secara tertutup, di bangsal Kesatriyan Kompleks Kraton Yogyakarta dipimpin putri raja mewakili Raja Kraton Yogyakarta, dan didampingi sejumlah kerabat. Kanjeng Gusti Pangeran Haryo Hadiwinoto selaku kerabat kraton mengungkapkan, dalam wisuda kali ini ada sekitar 120 abdi dalem yang diberi kenaikan pangkat, mulai dari tukang becak hingga pejabat setingkat bupati dan walikota. Acara wisuda merupakan pemberian status bagi para abdi dalem.

Dalam kerajaan Kraton Yogyakarta, susunan pemerintahan terdiri dari gelar jajar, bekel anom, bekel sepuh, lurah, kliwon, wedana, riya bupati anom, bupati anom, bupati, bupati kliwon dan bupati nayaka. Kenaikan pangkat ini biasa nya ditempuh mulai dari 3 hingga 5 tahun.

-

Arsip Blog

Recent Posts