Batik Mendapat Tempat di Hati Masyarakat Jepang

Kobe, Jepang - Dalam rangka promosi seni dan budaya Indonesia, Perwakilan RI memiliki peran dan fungsi memperkenalkan keanekaragaman dan kekayaan seni budaya Indonesia kepada warga dunia di wilayah kerjanya. Konsulat Jenderal RI di Osaka bekerja sama dengan Ikebana International Chapter Kobe telah melaksanakan Batik Fashion Show dan Workshop di Kobe pada tanggal 11 April 2016 dalam rangka mempromosikan batik sebagai sekuah kreasi budaya Indonesia.

Fashion show dan workshop tersebut dihadiri oleh sekitar 100 tamu undangan yang terdiri dari antara lain Wakil Walikota Sakai, Konsul Jenderal beberapa negara sahabat seperti Amerika Serikat, Mongolia dan Thailand, serta korps diplomatik Kansai lainnya, wakil-wakil Pemerintah daerah, kalangan pecinta seni, pecinta Indonesia, dan masyarakat umum Jepang.

pada acara tersebut ditampilkan beberapa koleksi busana batik Indonesia yang dapat dikenakan dalam berbagai musim di Jepang. Fashion Show didahului dengan pengenalan dan presentasi Batik oleh Laretna Adishakti, dari Universitas Gadjah Mada, dan diikuti oleh workshop membatik.

-

Arsip Blog

Recent Posts