Pesta Lemang, Tradisi Menyambut Panen Raya di Bengkulu

Bengkulu - Berbagai tradisi budaya masih mengakar di Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu. Seperti tradisi menyambut panen hasil pertanian dilakukan dengan pesta lemang yang dilakoni masyarakat Kecamatan Padang Guci, Kaur.

Sebelum panen dimulai, warga memasak lemang dalam jumlah banyak di rumah petani yang ingin memanenkan sawahnya. Proses memasaknya dengan cara tradisional. Batang bambu yang sedikit muda, dimasukkan beras ketan, selanjutnya dibakar atas bara api.

Menurut tokoh pemuda Padang Guci, Nopri Anto, belakangan dengan adanya kemajuan teknologi, masyarakat mulai ada yang beralih menggunakan alat modern.

Namun mayoritas masih mempertahankan cara tradisional. 'Tradisi ini sudah berlangsung sejak nenek moyang kami dulu di Kaur,' kata Nopri, kepada Okezone, Jumat (15/4/2016).

Tradisi masak lemang, lanjut Nopri, bukan hanya digelar saat panen raya padi. Namun, juga digelar saat masyarakat ingin melakukan prosesi pernikahan. Lemang di Kaur juga jadi menu tradisional saat menyambut tamu-tamu besar.

Proses pembuatan lemang menjelang panen raya, biasanya selalu melibatkan keluarga besar si petani serta warga sekitarnya. Lemang selanjutnya dibawa ke pondok sawah.

Di sana akan digelar doa bersama untuk keberkahan. Selepas doa, lemang itu baru dimakan bersama-sama. Selanjutnya, masyarakat menggelar panen raya padi secara gotong royong di area sawah milik warga.

-

Arsip Blog

Recent Posts