Wisata Alam Semakin Diminati Wisatawan

Jakarta - Produk wisata alam dan ekowisata semakin banyak diminati wisatawan nusantara (wisnus) dan wisatawan mancanegara (wisman), khususnya kelompok usia muda yang jumlahnya di Indonesia mayoritas. Direktur Produk Pariwisata Kemenbudpar Achyaruddin mengungkapkan hal tersebut saat melihat persiapan para peserta pameran Pameran Deep & Extreme Indonesia 2011.

“Kekayaan obyek wisata alam Indonesia yang berbagai ragam merupakan sorga bagi wisatawan minat khusus atau para adventure,” katanya, Rabu (30/3/2011).

Sebanyak 6 provinsi yakni Nusa Tenggara Barat (NTB), Yogyakarta, Aceh, Kalimantan Tengah (Kalteng), Sumatera Utara (Sumut), dan Kalimantan Timur (Kaltim) berpartisipasi dalam pameran Deep & Extreme Indonesia 2011 yang berlangsung di Jakarta Convention Center dari tanggal 31 Maret hingga 3 April 2011.

Keenam provinsi itu menampilkan produk wisata unggulan mereka diantaranya wisata petualangan (adventure), olahraga luar ruangan dan extreme, serta ekowisata yang telah dikemas dalam paket wisata menyelusuri sungai dan jelajah hutan dengan kapal pesiar (jungle river cruise).

“Peserta dari Kalteng diwakili Kota Waringin Barat, sedangkan dari Sumut diwakili Kabupaten Langkat. Peserta dari Yogyakarta pada pameran Extreme 2011 kali ini diwakili Kabupaten Gunung Kidul, yang memiliki banyak produk wisata alam, petualangan dan extreme diantaranya menyelusuri sungai bawah tanah dan gua Kali Suci yang belakangan banyak digemari para pecinta wisata olahraga luar ruangan dan extreme,” kata Achyaruddin.

Pameran yang menampilkan produk dan koleksi kegiatan wisata diving dan extreme adventure ini diikuti 150 perusahaan dan perwakilan Dinas Pariwisata Pemprov/Kota/Kabupaten serta asosiasi pariwisata. Diharapkan selama empat hari pameran akan dikunjungi sebanyak 20 ribu pengunjung dari berbagai kalangan masyarakat, termasuk para penggemar wisata olahraga petualangan dan extreme.

-

Arsip Blog

Recent Posts