DPRD Ingin Wisata Kaltim Ditingkatkan

Samarinda, Kaltim - DPRD Kaltim menginginkan jumlah kunjungan wisatawan Kaltim 2010 bisa menembus angka 20 ribu wisatawan. Keinginan mendapatkan kunjungan 20 ribu wisatawan tersebut diungkapkan Anggota Komisi III DPRD Kaltim Zainal Haq beberapa waktu lalu. Saat ini menurutnya, dengan angka kunjungan wisatawan yang hanya 7 ribu dianggap Zainal Haq tidak sepadan dengan potensi wisata alam serta budaya yang dimiliki oleh daerah ini. "Dengan potensi pariwisata yang banyak dan cukup menarik seperti yang ada di Kaltim ini, seharusnya angka kunjungan wisatawan bisa dioptimalkan lagi," jelasnya.

Dengan angka tersebut, sebut Zainal Haq upaya yang dilakukan belum optimal dan harus digenjot kembali dengan melakukan promosi secara gencar ke dalam dan luar negeri. Meski demikian media promosi, bukan hanya satu-satunya cara untuk menarik minat wisatawan agar berkunjung ke Kaltim. Hal lain yang lebih penting menurutnya adalah dengan cara memaksimalkan obyek wisata yang ada di kabupaten/kota. "Bukan hanya promosi saja, harus juga didukung dengan pemaksimalan obyek wisata yang ada, selain juga infrastruktur yang memadai sehingga mudah dicapai," paparnya.

Dengan pencapaian target tersebut, menurut Zainal Haq, bukan barang mudah apalagi potensi wisata Kaltim berada di kota/kabupaten. "Karena rentang yang jauh itu harus ada akses kerjasama erat antara provinsi serta kota/kabupaten," pinta Zainal Haq. Ia melihat sejauh ini belum ada langkah nyata dari pemerintah provinsi, kota/kapubaten untuk berupaya mengatasi kendala tersebut. "Kebanyakan jalur udara hanya sampai ke ibukota kabupaten. Sementara untuk ke obyek wisata rata-rata belum memiliki tranportasi memadai," ujarnya.

Sementara terpisah, soal layanan angkutan udara Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltim, Muhammad Sabani berjani akan memperbaiki sistem tranportasi udara di Kaltim. Sebagai langkah awal itu, Sabani mengaku akan melakukan rapat koordinasi dengan jajaran dinas perhubungan kota/kabupaten membahas peningkatan kapasitas layanan penerbangan udara di daerah ini. "Dalam waktu dekat rapat kordinasi akan kita gelar," janji Sabani. (agi)

Sumber: http://www.sapos.co.id 7 Juli 2009
-

Arsip Blog

Recent Posts