Pontianak, Kalbar - Kedatangan novelis ternama Habiburrahman El-Shirazy ke STAIN Pontianak Sabtu (9/4), membuat gedung Unit Pelaksana Teknis STAIN dipadati peserta. Peserta yang berjumlah sekitar dua ratusan lebih, terdiri dari berbagai kalangan. Baik dari mahasiswa ataupun umum.
Saat kegiatan berlangsung peserta sangat antusias, terbukti dengan berbagai pertanyaan yang dilontarkan. Seminar sastra nasional yang bertemakan pena merangkai cinta tersebut berlangsung selama kurang lebih 4 jam. Seminar nasional yang diprakarsai kang Abik, dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Pontianak Paryadi.
“Tanpa niat yang kuat seseorang tidak akan pernah berhasil menyelesaikan satu tulisan paling sederhana sekalipun,” ucapnya. Aktor ketika cinta bertasbih kelahiran 1976 ini menuturkan, modal untuk menjadi penulis best seller selain niat, juga harus mempunyai keberanian untuk menulis. Selain itu, memiliki kekuatan jiwa idealisme yang diperjuangkan, serta memiliki wawasan dan teknik menulis.
Sumber: http://www.pontianakpost.com