Grup Tari GCN Ikuti Festival Llangollen 2016

Jakarta - Grup tari Gema Citra Nusantara (GCN) tahun ini akan mengirim wakilnya untuk berlaga di Festival seni budaya Llangollen International Eisteddfod 2016. Ajang budaya yang telah melegenda di pagelaran ke-70 kalinya itu diikuti oleh sejumlah negara, termasuk Indonesia yang disegani dalam hal seni dan budayanya. Festival seni budaya internasional itu akan berlangsung di Wales Utara, Inggris, 5 hingga 10 Juli mendatang. Indonesia akan mengirim wakilnya lewat grup tari GCN dan juga Pangudi Luhur Youth Choir (PLYC), yang turut serta untuk pertama kalinya.

Sekitar 5.000 peserta dari seluruh penjuru dunia akan berlaga dalam berbagai bidang, seperti tari, musik, menyanyi, dan juga parade/carnaval. 50 negara dari 5 benua, dengan rata-rata sekitar 50.000 penonton sepanjang 6 hari festival ini digelar, tentunya selalu menarik perhatian ribuan mata dari para penggiat seni dan juga budaya seluruh dunia.

GCN akan ambil bagian pada nomor Tari Zapin, yakni koreografi tari unik dengan suguhan ornamen payung. Selain itu juga dengan Tari Kembang Kipas dan Topeng Betawi. Tak ketinggalan juga Rampak Mauhayak dari Aceh, serta angklung Sunda. Kemudian nantinya musik akan diiringi secara live oleh Mira Arismunandar.

“Tahun ini kami datang lagi untuk mempertahankan prestasi, bahkan jika mungkin memperbaikinya, tampil dengan koreografi baru dan grup yang berbeda, yakni dengan kelompok tari Gema Citra Nusantara dari Jakarta,“ ujar Mira Arismunandar, yang bertindak selaku Art Director/ Koreografer, dalam jumpa pers di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta, barubaru ini.

Mira pun menyebut perlunya dukungan banyak pihak agar nama Indonesia semakin berkibar di kancah seni internasional, terutama dukungan penuh dari pemerintah. Selain GCN, Pangudi Luhur Youth Choir (PLYC) mendaftar untuk dua nomor. Di antaranya Kompetisi Paduan Suara, Senior Youth Choir dengan lagu ‘Salve Regina’ dan ‘Las Amarillas’, dan juga Kategori Children Folklore lewat lagu ‘Salam Aneuk Nangroe’ dan ‘Yamko Rambe Yamko’.

Pada ajang tahun lalu, GCN berhasil memenangi penghargaan kategori Children’s Folk Dance Group dan Traditional Folk Dance Group yang diwakili oleh SMA Garuda Cendekia Jakarta, serta Choreograped Folk Dance Group atau Koreografi Terbaik yang direbut Mira Marina Arismunandar, Pelatih dan Koreografer grup tari GCN.

-

Arsip Blog

Recent Posts