Palembang - Pagelaran kesenian grand launching Visit Musi 2008, yang rencananya dilakukan di atas ponton raksasa diperairan Sungai Musi, Palembang, terpaksa dibatalkan mengingat tinggi dan derasnya gelombang sungai yang membelah kota Palembang ini.
Seremoni even pariwisata Sumatra Selatan (Sumsel) yang akan dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 5 Januari 2008 ini, diadakan di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB), tepian Sungai Musi yang menghadap Jembatan Ampera.
Kepala Dinas Pariwisata Sumsel Rachman Zeth menjelaskan, pembatalan acara kesenian di atas ponton raksasa itu disebabkan cuaca gelombang dan air pasang Sungai Musi akhir-akhir ini cukup besar, sehingga dikhawatirkan akan mengganggu kenyamanan dan keselamatan para tamu dan undangan.
"Memang ada pembatalan dari rencana semula, tapi seluruh materi acara tetap akan berlangsung, namun diadakan di pelataran BKB masih ditepi Sungai Musi," kata Rachman Zeth.
Semula dirancang pegelaran kesenian di atas ponton itu bakal menampilkan artis ibukota dan pagelaran 1000 perkusi yang dibarengi dengan pertujukan permainan drum oleh Gubernur Sumsel Syharial Oesman. "Namun untuk penampilan 1000 perkusi itu batal, acara artis ibukota dan local yang disiarkan langsung oleh RCTI itu tetap berlangsung," katanya. Visit Musi 2008 ini akan dilakukan sepanjang tahun dalam bentuk MICE (Meeting, Interesting, Conference and Exhibition). "Jadi 61 kegiatan sepanjang tahun 2008 tersebut bentuknya MICE tadi dalam rangkaian Visit Musi 2008, tentunya event tersebut di luar program pariwisata reguler yang ada sebelumnya," kata Rachman Zeth.
Sumber: www.mediaindonesia.com (4 Januari 2008)