Yogyakarta - Sepuluh sastrawan kondang akan tampil dalam baca puisi di Malioboro. Mereka akan pentas dalam ajang Festival Malioboro 2011. Ketua Pelaksana Festival Malioboro 2011, Yunanto, Kamis mengataka, para penyair yang akan tampil itu antara lai Iman Budhi Santosa, Budi Ismanto, Ulfatin CH, Mustofa W Hasyim, Sukma Ayu, Hamdy Salad dan Abdul Wachid BS.
Dikatakan, mereka semua adalah penyair asal Yogyakarta yang kiprahnya sudah menasional dan bahkan internasional.
"Mereka itu adalah pendekar sastra yang sudah tidak asing lagi di telinga penikmat sastra Indonesia," ujarnya.
Ia menyebutkan Festival Malioboro, 25 - 26 Juni ini diharapkan akan meninkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Yogyakarta dan sekaligus memantapkan posisi Yogyakarta sebagai Kota Kebudayaan.
Lebih luas lagi, ujarnya, festival tersebut bisa meningkatkan pendidikan lingkungan, pendidikan berwisata, memberdayakan pelaku ekonomi kecil di Malioboro dan memacu kreativitas seniman serta budayawan.
Ia menyebutkan, Festival Malioboro ini akan dipusatkan di tiga titik sekaligus, Taman Parkir Abu Bakar Ali, Dinas Pariwisata dan Kawasan Titik Nol Kota Yogyakarta. Dikatakan pula Festival Malioboro merupakan festival multi bidang yang pelasanaannya terfokus di kawasan Malioboro.
Sumber: http://www.mediaindonesia.com