Seratus Even Pariwisata Digelar Selama 2008

Manado - Sebanyak 100 even parawisata akan digelar pada seluruh daerah di Indonesia selama tahun 2008.

Direktur Usaha Parawisata Departemen Kebudayaan dan Parawisata, Winarno Sudjash, mengatakan ratusan even tersebut sebagai upaya meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegera (Wisman) ke Indonesia.

Ratusan even itu dilaksanakan sebagai upaya dalam program Visit Indonesia Year 2008, ujarnya saat membuka Rapat Kerja Nasional VIII Himpunan Pramuwisata Indonesia, Rabu malam di Manado.

Dia mengatakan, Visit Indonesia Year 2008 suatu langkah staregis yang merupakan juga 100 tahun kebangkitan nasional.

Sehingga untuk suksesnya ratusan even parawisata tersebut diharapkan daerah-daerah dapat melakukan berbagai persiapan guna memberikan yang terbaik bagi wisman saat berkunjung.

Diharapkan HPI dapat berperan besar dalam menyukseskan even-even tersebut, katanya.

Dia mengatakan, agar HPI melakukan kunjungan kesekolah-sekolah dalam upaya menyosialisasikan tentang Pramuwisata kepada masyarakat.

Hal ini sangat penting agar masyarakat mengetahui bahwa profesi guide juga sangat menjanjikan.

Sehingga dengan demikian problem pemerintah terkait dengan ketenagakerjaan dapat teratasi, katanya.

Rakernas HPI tersebut berlangsung 28-30 November 2007 dan diikuti, utusan 13 DPD HPI Provinsi diantaranya Bali, Yogyakarta, Aceh, Maluku, Sulawesi Tenggara dan tuan rumah Sulut.

Sumber: www.mediaindonesia.com (30 November 2007)
-

Arsip Blog

Recent Posts