Semarang - Akhir pekan merupakan waktu yang tepat untuk mengabiskan waktu bersama keluarga, terutama untuk sang buah hati.
Namun sering kali, saat akhir pekan tiba, orang tua kebingungan untuk menghabiskan waktu libur dengan berbagai kegiatan yang menghibur sekaligus menambah wawasan bagi putra putrinya.
Pilihan itulah yang diberikan oleh acara ’Semarak Kampung Bocah’ yang dihelat oleh Hotel Oak Tree Emerald, Semarang, Jl Palm VI Papandayan, Gajahmungkur, Minggu (16/2).
Dalam acara yang digelar di area kolam renang itu, puluhan anak-anak yang datang bersama orang tua disuguhkan beragam hiburan yang menarik, dan mereka pun boleh mencobanya.
Seperti lomba mewarnai, membatik, merangkai janur, hingga bermain dengan aneka permainan tradisional.
Anak-anak ini pun terlihat antusias, mereka mencoba beragam hiburan tersebut dengan didampingi oleh instruktur atau dari keluarga. Selain mencoba permainan, bocah-bocah ini bisa juga berenang di area tersebut.
Food Beverage Manager Oak Tree Semarang, Riesdian Tri Wibowo mengatakan, kegiatan Semarak Kampung Bocah ini dimaksudkan untuk menciptakan suasana yang harmonis, kompak pada masing-masing keluraga, dan melatih bakat anak.
Sekaligus memperkenalkan keanekaragaman budaya lokal kepada anak, yang kini tinggal di era moderen.
"Acara ini juga dimaksudkan untuk menanamkan nilai-nilai budaya lokal kepada anak-anak, sehingga mereka nantinya tidak gampang meninggalkan warisan budaya Indonesia tersebut," ungkapnya.
Dia menambahkan, selain beragam hiburan, acara ini juga diramaikan dengan stand batik stand batik & minuman herbal yang didukung oleh Klub Merby.
Kegembiraan anak-anak ini tak disitu saja, beragam kenangan hasil karyanya sendiri, seperti tas batik bias dibawanya pulang.
"Untuk kegiatan serupa selanjutnya akan kami gelar pada 23 Februari mendatang, dengan jumlah peserta yang dibatasi, Untuk informasi selengkapnya dapat menghubungi Hotel Oak Tree Emerald Semarang 024-8509191," kata Reisdian.
Sumber: http://suaramerdeka.com