Nusa Dua Gelar Festival Seni Budaya

Nusa Dua, Bali - Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Pariwisata, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Prof Dr Gede Pitana, membuka kegiatan Nusa Dua Fiesta (NDF) ke-16. Pembukaan berlangsung Jumat (15/11) malam, ditandai dengan penggesekan alat musik Rebab.

Dalam sambutannya Gede Pitana mengatakan kegiatan NDF merupakan ajang seni dan budaya dalam upaya melestarikan kebudayaan yang ada di Pulau Dewata. Melalui NDF katanya, akan dapat digali kesenian dan kebudayaan yang perlu dilestarikan. .“Potensi pariwisata Indonesia cukup beragam, karena itu perlu dipromosikan agar lebih dikenal ke mancanegara,” katanya.

Pembukaan NDF diawali dengan pawai seni budaya, yang diikuti 20 peserta dari industri hotel yang ada di kawasan BTDC serta masyarakat sekitar Nusa Dua. Pada kesempatan itu dipertontonkan potensi-potensi seni dan kebudayaan tersebut, selain itu melalui NDF ini diharapkan mampu memotivasi daerah-daerah lain menggelar kegiatan semacam ini dalam upaya mempromosikan daerahnya. NDF 2013 akan digelar selama lima hari.

Sementara itu Direktur Utama BTDC Ida Bagus Wirajaya mengatakan, NDF 2013 merupakan komitmen BTDC dan seluruh pemilik hotel, vila dan fasilitas pariwisata di kawasan Nusa Dua untuk mempromosikan Nusa Dua, sekaligus sebagai peran aktif promosi pariwisata Bali dan Indonesia.

Bagus mengatakan, keberagaman fasilitas di Nusa DUa, menjadi daya tarik di kawasan itu. "Hotel dan vila serta apartemen bertaraf internasional, Museum Pasifika, Rumah Sakit Umum dan bedah plastik serta yang ada di kawasan Nusa Dua, menjadi daya tersendiri bagi wisatawan domestik maupun lokal," katanya.

-

Arsip Blog

Recent Posts