Disbudpar Pekanbaru Gelar Parade Tari Kota Pekanbaru 2016

Pekanbaru, Riau - Parade Tari Kota Pekanbaru tahun 2016 dilaksanakan di aula Dinas Kebudayaan dan Pariwisata(Disbudpar) Pekanbaru jalan Arifin Ahmad pada Rabu (18/5/2016) pagi.

Acara yang diselenggarakan oleh Disbudpar tersebut menampilkan tari-tarian yang di bawa oleh sanggar-sanggar tari yang ada di Pekanbaru, setidaknya ada 8 Sanggar seni tari yang ikut dalam acara tersebut.

Eri, dari Dinas kebudayaan dan pariwisata Pekanbaru, melalui sambutannya menyampaikan meski kondisi tempat yang seadanya parade Tari tetap menampilkan pertunjukan yang baik.

Pada kegiatan parare tari tahun ini, Sanggar Seri Melayu berhasil meraih Juara 1, Juara 2 dari BI Production, Juara 4 dari Badan Arts Production, Harapan l dari Seri Mersing, Harapan 2 dari Temasek 1, dan Harapan 3 dari Temasek II.

Rezqa Kalifa panitia menyampaikan Juara 1 dan 2 akan mengikuti parade tari di tingkat nasional.

"Juara 1 akan dikirim ke parade Tari kreasi di taman mini Jakarta dan juara 2 akan mengikuti parade Tari tradisi di Bangka Belitung."ungkapnya. Selain itu juara 1 akan ikut dalam parade Tari Provinsi Riau dalam waktu dekat.

-

Arsip Blog

Recent Posts