Baca Puisi pada Hari Puisi Indonesia

Batam, Kepri - Hujan baru saja usai, pembacaan puisi bertajuk “Kita Adalah Puisi” dalam rangka memperingati Hari Pubisi Indonesia (HPI) di pelataran Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) berlangsung syahdu, beberapa lagu khas melayu mengawali acara itu, diantaranya Fatwa Pujangga ciptaan Said Effendi. Jumat (31/7) malam.

Puisi demi puisi dibacakan, satu per satu penyair membacakan puisinya, kesyahduan semakin menyatu dengan suasana yang demikian dingin.

Ditemui pada sela-sela acara, Penaja Acara, Samson Rambah Pasir mengatakan acara ini terselenggara berkat kerjasama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam dengan Dewan Kesenian Batam itu diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada insan seni.

“Harapan ke depan puisi semakin memasyarakat dan para penyair semakin termotivasi untuk berkarya dan yang terpenting ini apresiasi kepada insan seni, khususnya penyair,” ujar Samson.

Sedikitnya acara tersebut dihadiri oleh 20 penyair dari berbagai daerah di Kepulauan Riau, seperti Batam, Tanjungpinang, juga Karimun. Selain para penyair, bagi masyarakat yang ingin membacakan puisi juga diberi kesempatan.

“Diantaranya dibawakan oleh Husnizar Hood Ketua Dewan Kesenian Provinsi Kepri, Teja Alhab ketua Dewan Kesenian Tanjungpinang, dari Batam saya sendiri (Samson Rambah Pasir, red),” ujar Samson.

Selain nama-nama tersebut ikut menyemarakkan acara yakni penyair diantaranya, Ramon Damora, Fatih Muftih, SMBagaskara, Ary Sastra juga lainnya.

Menurut Samson, perayaan HPI sendiri di sesuaikan dengan hari lahir penyair indonesia, Chairil Anwar yang bertepatan dengan tanggal 26 Juli.

“Acara ini rutin sejak 2012, ini juga dorongan dari Pak Rida K Liamsi selaku pengagas Hari Puisi Indonesia, pungkasnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Batam yang juga hadir dalam acara tersebut mengajak kepada masyarakat agar memberikan apresiasi kepada penyair indonesia.

“Mari kita sama-sama berikan apresiasi kepada seluruh penyair kita,” ujar Yusfa Hendri.

Kegiatan tersebut juga di semarakkan oleh penampilan Greenland Band, Noval Band Accoustic serta Pelasah Band.

-

Arsip Blog

Recent Posts