Liverpool - Permainan keras menjurus kasar menjadi warna menonjol dalam laga derbi Liverpool versus Everton di Stadion Anfield, Sabtu (6/2). Drama pertandingan pun kurang menarik karena minimnya jumlah gol yang tercipta. Liverpool hanya menang 1-0.
Nuansa panas sudah terasa saat peluit babak pertama ditiup. Tuan rumah ”The Reds” langsung menekan pertahanan Everton.
Selama 21 menit laga berjalan, wasit Martin Atkinson mengeluarkan kartu kuning pertama untuk striker Liverpool, Dirk Kuyt. Delapan menit berselang, giliran pemain Everton, Steven Pienaar, dan Jamie Carragher (liverpool) diganjar kartu kuning.
Tensi pertandingan kian memanas. Pemain belakang Liverpool, Sotiris Kyrgiakos, membuat tekel keras yang langsung diganjar kartu merah pada menit ke-34. Defender asal Yunani itu dipersalahkan karena melanggar Marouane Fellaini.
Pelatih Liverpool Rafa Benitez kecewa dengan keputusan wasit. Dalam tayangan ulang terlihat justru Fellaini yang menginjak kaki Kyrgiakos.
Kehilangan satu pemain, keseimbangan permainan Liverpool mulai terganggu. Everton memanfaatkan situasi untuk berbalik menekan. Namun, hingga babak pertama usai, kedudukan tetap imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, Everton kembali menguasai permainan. Liverpool nyaris kebobolan dari aksi pemain depan asal Australia, Tim Cahill. Beruntung, kiper Pepe Reina masih sigap menangkap bola.
Dapat momentum
Tampil di bawah tekanan, Liverpool justru mendapat momentum setelah mencetak gol melalui tandukan Kuyt pada menit ke-54.
Penyerang asal Belanda itu berhasil menyundul bola lambung tendangan sepak pojok Stevan Gerrard dari sektor kiri pertahanan Everton, 1-0.
Gol ini seperti memompa emosi pemain The Reds. Mereka berbalik mengendalikan permainan dan lebih banyak menguasai bola.
Beberapa kali pemain Liverpool melayangkan ancaman ke gawang Timothy Howard.
Pada menit ke-69, pemain pengganti Ryan Babel lepas dari kawalan. Dia melepaskan tendangan. Namun, tendangannya masih lemah sehingga dapat dijinakkan dengan mudah oleh Tim Howard.
Suasana pertandingan kembali memanas pada menit ke-84. Gerrard yang berupaya menghalau bola tidak sengaja menghantamkan kaki ke badan Steven Pienaar yang terjatuh.
Melihat insiden itu, sejumlah pemain mengerubungi Gerrard. Para pemain Liverpool sendiri seperti tidak terima dengan perlakuan pemain Everton terhadap kapten mereka sehingga nyaris terjadi baku pukul.
Wasit Atkinson kemudian memanggil Gerrard dan pemain Everton, Victor Anichebe. Keduanya diganjar kartu kuning.
Di pengujung laga, Atkinson kembali merogoh sakunya. Kali ini kartu merah diberikan kepada Steven Pienaar yang dinilai menyikut Gerrard.
Dengan tambahan tiga poin ini, Liverpool menempati posisi keempat klasemen sementara, unggul dua poin atas Tottenham Hotspur. Saat berita ini diturunkan, Hotspurs menjamu Aston Villa. Bagi Everton kekalahan ini membuat mereka tak beranjak dari posisi kesembilan. (REUTERS/OTW)
Sumber: http://cetak.kompas.com
Nuansa panas sudah terasa saat peluit babak pertama ditiup. Tuan rumah ”The Reds” langsung menekan pertahanan Everton.
Selama 21 menit laga berjalan, wasit Martin Atkinson mengeluarkan kartu kuning pertama untuk striker Liverpool, Dirk Kuyt. Delapan menit berselang, giliran pemain Everton, Steven Pienaar, dan Jamie Carragher (liverpool) diganjar kartu kuning.
Tensi pertandingan kian memanas. Pemain belakang Liverpool, Sotiris Kyrgiakos, membuat tekel keras yang langsung diganjar kartu merah pada menit ke-34. Defender asal Yunani itu dipersalahkan karena melanggar Marouane Fellaini.
Pelatih Liverpool Rafa Benitez kecewa dengan keputusan wasit. Dalam tayangan ulang terlihat justru Fellaini yang menginjak kaki Kyrgiakos.
Kehilangan satu pemain, keseimbangan permainan Liverpool mulai terganggu. Everton memanfaatkan situasi untuk berbalik menekan. Namun, hingga babak pertama usai, kedudukan tetap imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, Everton kembali menguasai permainan. Liverpool nyaris kebobolan dari aksi pemain depan asal Australia, Tim Cahill. Beruntung, kiper Pepe Reina masih sigap menangkap bola.
Dapat momentum
Tampil di bawah tekanan, Liverpool justru mendapat momentum setelah mencetak gol melalui tandukan Kuyt pada menit ke-54.
Penyerang asal Belanda itu berhasil menyundul bola lambung tendangan sepak pojok Stevan Gerrard dari sektor kiri pertahanan Everton, 1-0.
Gol ini seperti memompa emosi pemain The Reds. Mereka berbalik mengendalikan permainan dan lebih banyak menguasai bola.
Beberapa kali pemain Liverpool melayangkan ancaman ke gawang Timothy Howard.
Pada menit ke-69, pemain pengganti Ryan Babel lepas dari kawalan. Dia melepaskan tendangan. Namun, tendangannya masih lemah sehingga dapat dijinakkan dengan mudah oleh Tim Howard.
Suasana pertandingan kembali memanas pada menit ke-84. Gerrard yang berupaya menghalau bola tidak sengaja menghantamkan kaki ke badan Steven Pienaar yang terjatuh.
Melihat insiden itu, sejumlah pemain mengerubungi Gerrard. Para pemain Liverpool sendiri seperti tidak terima dengan perlakuan pemain Everton terhadap kapten mereka sehingga nyaris terjadi baku pukul.
Wasit Atkinson kemudian memanggil Gerrard dan pemain Everton, Victor Anichebe. Keduanya diganjar kartu kuning.
Di pengujung laga, Atkinson kembali merogoh sakunya. Kali ini kartu merah diberikan kepada Steven Pienaar yang dinilai menyikut Gerrard.
Dengan tambahan tiga poin ini, Liverpool menempati posisi keempat klasemen sementara, unggul dua poin atas Tottenham Hotspur. Saat berita ini diturunkan, Hotspurs menjamu Aston Villa. Bagi Everton kekalahan ini membuat mereka tak beranjak dari posisi kesembilan. (REUTERS/OTW)
Sumber: http://cetak.kompas.com