Festival Budaya Timor Dibuka

Atambua, NTT - Direktur Promosi Dalam Negeri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, M Faried, dijadwalkan akan membuka Festival Budaya Timor Nusa Tenggara Timur-Timor Leste di Atambua, Kabupatem Belu, Kamis (25/10/2012) petang.

Festival itu dengan tujuan khusus merekatkan kembali hubungan sosial budaya dan ekonomi pariwisata masyarakat di sekitar kawasan perbatasan itu.

Kepala Bidang Promosi dan Informasi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata NTT, Bonafentura Rumat, Kamis (25/10/2012) pagi memastikan kehadiran Faried pada pembukaan festival tersebut. Festival diikuti tim kesenian dari Timor NTT dan Timor Leste.

Belu adalah kabupaten yang tepi timur wilayahnya berbatasan langsung dengan tepi barat wilayah utama Timor Leste. Meski telah dipisahkan oleh batas negara, warga terutama di sekitar kawasan perbatasan berasal dari satu rumpun keluarga.

Menurut Rumat, festival antara lain akan menampilkan kesenian etnis seperti tarian, musik daerah, dan tradisi lokal kedua wilayah yang pernah bersatu, misalnya, tarian liqurai, tebe-tebe, lagu daerah Nina Noe, dan keterampilan tenun ikat Timor, yang dipraktikkan kedua kelompok masyarakat.

-

Arsip Blog

Recent Posts