Kemedikbud Akan Bangun Rumah Budaya Indonesia di 8 Negara

Yogyakarta - Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI akan mendirikan rumah budaya Indonesia di delapan negara yang dianggap strategis di dunia, diantaranya Amerika, Belanda dan Perancis. Rumah budaya ini untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia kepada masyarakat dunia.

"Tahun 2013 mendatang akan kita mulai di delapan negara. Pendirian rumah budaya ini dimaksudkan untuk membangun citra positif kehidupan budaya Indonesia di negara-negara strategis," kata wamendikbud bidang kebudayaan, Prof Dr Wiendu Nuryati usai membuka Grand Strategy Meeting Dalam Rangka Persiapan World Culture for Development Forum 2013, Sabtu (27/10/2012), di Inna Garuda Yogyakarta.

Wiendu menambahkan, adanya rumah budaya tersebut semakin menegaskan Indonesia sebagai satu-satunya tempat bagi dunia dalam membangun dialog kebudayaan, di samping memberikan dampak citra positif tentang kehidupan budaya Indonesia, pada masyarakat di negara-negara yang dipandang strategis tersebut.

"Rumah budaya ini kian memperkuat jaringan kita ke dunia luar," katanya.

Kekayaan geografis dan budaya Indonesia yang memiliki ratusan etnis, bahasa, dan budaya menjadi pilihan bagi pengembangan kemajuan kebuadayaan dunia. "Bila negara maju berorientasi pada politik dan ekonomi, maka Indonesia akan menjadi rujukan untuk dialog kebuadayaan," katanya.

Lebih lanjut Wiendu menambahkan, selain membangun rumah budaya di luar negeri, di dalam negeri pun akan dibangun pusat-pusat kebuyaan. Selain sebagai bahan kajian dan berbagai penelitian kebudayaan, diharapkan juga menjadi pusat pariwisata. Salah satu pusat kebudaayaan yang akan dibangun tersebut adalah pengembangan museum budaya gunung di berbagai daerah di Indonesia.

"Saat ini kita tengah mendisain museum budaya gunung Merapi di DIY. Dalam museum budaya gunung Merapi itu nantinya akan kita sajikan budaya dan kesenian masyarakat di sekitar gunung sebelum terjadi erupsi, situasi dan budaya yang berkembang di masyarakat saat erupsi dan pasca erupsi. Tahun 2013 kita harapkan pembangunan sudah dapat dimulai," kata Wiendu.

-

Arsip Blog

Recent Posts