Solo Gelar Kirab Budaya Kolosal

Solo, Jateng - Bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI ke-68, masyarakat Kota Solo bakal disuguhi kirab budaya kolosal. Sejumlah komponen dari unsur masyarakat, instansi pemerintah, TNI dan Polri akan bergabung menampilkan performance mereka dalam kirab yang berlangsung Sabtu (17/8) besok.

Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah (Setda) Kota Solo, Suwarta menjelaskan, kirab budaya akan mengambil rute sepanjang Jl Slamet Riyadi dari depan Plasa Sriwedari ke arah timur hingga koridor Jenderal Sudirman (Jensud). Peserta kirab akan menampilkan performance yang memadukan antara nilai heroik kepahlawanan dan unsur budaya lokal.

“Kami libatkan semua potensi yang mempunyai nilai-nilai kepahlawanan. Tujuannya untuk membangkitkan semangat nasionalisme,” katanya kepada wartawan, Kamis (15/8).

Kirab yang dimulai pukul 10.00 WIB tersebut dibagi menjadi 3 kelompok. Yakni, kelompok 17, kelompok Agustus dan kelompok ’45. Masing-masing kelompok memiliki tema sendiri, dengan urutan tema Stabilitas, Ekonomi dan Kesejahteraan Rakyat.

Sedikitnya 2000 peserta akan ambil bagian. Di antaranya, kelompok marching band Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang. “Mereka akan tampil full team, dengan menerjunkan 367 personel Taruna Akpol,” terangnya.

Tak hanya itu, sepasukan prajurit dari Keraton Kasunanan dan Mangkunegaran juga ikut ambil bagian. Dari unsur militer, akan diterjunkan peleton TNI AU, Brigif 413 Kostrad, Kopassus dan Detasemen Pelopor C Brimob Jateng.

Yang tak kalah menarik, kirab juga akan diramaikan oleh 1000 personel klub otomotif, baik dari klub motor maupun klub mobil. Deretan peserta klub otomotif berjalan pada deretan paling belakang.

-

Arsip Blog

Recent Posts