Misi Budaya Indonesia Meriahkan HUT ke-79 Kota Davao

Jakarta - Indonesia kembali ikut memeriahkan Parade Massal (Paradang Dabawenyo) yang merupakan acara puncak peringatan "79th Araw ng Dabaw" (HUT ke-79 Kota Davao) yang diselenggarakan di Davao City Filipina Selatan pada 16 Maret 2016 setelah absen selama dua tahun.

Siaran pers Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Davao City yang diterima Antara di Jakarta, Selasa menyebutkan, pada parade itu, KJRI menampilkan drumband Rajawali yang dibawakan oleh para siswa Sekolah Indonesia Davao (SID).

Selain itu ditampilkan "street fashion show" yang dibawakan oleh home staff dan local staff KJRI, guru-guru dan beberapa murid SID serta WNI dan masyarakat keturunan Indonesia di Davao dengan memakai pakaian tradisional khas Indonesia dan baju batik sebagai salah satu warisan budaya Indonesia yang diakui UNESCO.

Pada penampilan dalam acara itu, drumband Rajawali mempersembahkan beberapa buah lagu, terdiri atas lagu-lagu perjuangan Indonesia, lagu-lagu daerah, dan lagu-lagu barat.

Partisipasi misi budaya Indonesia pada Parade Massal yang diikuti 223 kelompok peserta itu bertujuan mempromosikan dan meningkatkan lebih lanjut pemahaman pemerintah daerah dan masyarakat setempat terhadap keanekaragaman seni dan budaya Indonesia.

Selain itu juga dimaksudkan untuk memperbaiki dan meningkatkan citra Indonesia di Filipina Selatan, khususnya di Davao City yang sempat mengalami penurunan setelah terjadinya pembakaran Reog di House of Indonesia (HoI) KJRI beberapa waktu lalu.

Peringatan HUT Kota Davao tahun ini yang berlangsung di San Pedro Square Davao City dibuka secara resmi pada 12 Maret 2016 oleh Wali Kota Davao yang merupakan salah satu calon Presiden Filipina pada Pemilu Presiden bulan Mei 2016 mendatang, yakni Rodrigo Roa Duterte.

Hadir pada acara Pembukaan dimaksud, antara lain Senator Alan Peter Cayetano (calon Wakil Presiden Filipina pasangan Capres Duterte), Konsul Jepang, Konjen Malaysia, dan Pelaksana Tugas (Acting) Konjen RI Tatiana Handayani, para konsul kehormatan serta masyarakat setempat.

Di samping berpartisipasi pada Parade Massal dan menghadiri Pembukaan Araw ng Dabaw, Acting Konjen RI Tatiana Handayani, didampingi Sekretaris Pertama/Pelaksana Fungsi Pensosbud dan Sekretaris III/Pelaksana Fungsi Ekonomi dan Konsuler juga menghadiri undangan Pemerintah Kota Davao pada Malam Penganugerahan Datu Bago Awards ke-46.

Penghargaan Datu Bago diberikan kepada warga di Filipina Selatan yang dianggap berjasa dan memiliki sumbangan besar dalam mempromosikan dan mengembangkan Kota Davao sesuai dengan bidang keahlian masing-masing.

-

Arsip Blog

Recent Posts