Festival Krakatau: Usai Pembukaan Dubes Asing Rekreasi ke Krakatau

Lampung - Ribuan warga dari seluruh wilayah Provinsi Lampung berdatangan dan tumpah ruah ke jalan-jalan di Bandar Lampung untuk menyaksikan rangkaian acara Festival Krakatau XX (FK XX) Tahun 2010 yang dikonsentrasikan pada dua tempat berbeda. Karnaval budaya di Bandar Lampung, dan Tour Krakatau di Lampung Selatan, Minggu (25/7/2010).

Setelah kemarin pihak Provinsi Lampung menggelar Karnaval Budaya yang sekaligus sebagai puncak acara FK XX 2010, di Lapangan Parkir GOR Saburai, Enggal, Bandar Lampung, hari ini sebanyak 18 duta besar dan peserta Festival Krakatau 2010 akan mengikuti tour ke Krakatau. Selain menyaksikan keindahan panorama alam Krakatau, Tour ini juga sebagai rekreasi sejarah mengenai Krakatau yang pernah meletus di tahun 1883.

Sjachroedin ZP, Gubernur Lampung mengatakan, Lampung merupakan pusat wisata yang sangat komplit jika dibandingkan daerah lain di Indonesia. Menurutnya, potensi wisata Lampung yang merupakan daerah kaya wisata alam tersebut sudah saatnya menjadi andalan wisata nasional bagi Indonesia. Ditambahkannya, Lampung merupakan daerah wisata yang komplit bagi turis lokal maupun mancanegara.

"Selain festival Krakatau, lampung juga merupakan daerah yang kaya akan potensi wisata. Kami punya lengkap disini. Mulai dari budaya adat kesenian, hingga flora dan fauna. Gunung ada, sungai juga ada. Wisata laut kami ada juga. Gajah, Harimau, Beruk dan kekayaan alam lainnya kami juga punya," ujar Gubernur.

Sebelum melihat Krakatau secara langsung, para duta besar negara sahabat yang juga ditemani jajaran Pemprov Lampung tersebut terlebih dahulu singgah di menara Siger, Bakauheni, Lampung. Sebuah titik venue pariwisata Lampung yang terdapat di sekitar wilayah Pelabuhan Bakauheni.(*)

-

Arsip Blog

Recent Posts