Pencak Malioboro Festival III Masuk Agenda Pariwisata Budaya

Yogyakarta - Angkringan Silat (PAS) akan menggelar acara Pencak Malioboro Festival (PMF II). Acara akan digelar pada 30 mei hingga 1 Juni 2014.

Koordinator PAS Ludyarto Bimasena Wibowo dalam keterangan tertulisnya kepada Republika, Rabu (26/3) mengatakan, kegiatan yang akan diikuti sekitar 5000 orang ini sudah masuk dalam agenda resmi pariwisata budaya di Yogyakarata.

Agenda dalam PMF III antara lain: festival komposisi gerak pencak, lomba foto pencak untuk kalangan wartawan dan masyarakat umum, workshop berbagai aliran pencak, karnaval./pawai di Malioboro, haul/demonstrasi pencak pada puncaknya di Kilometer nol kota Yogyakarta.

’’Festival komposisi gerak pencak ini bertujuan untuk mendorong perguruan-perguruan supaya lebih kreatif dalam menyusun komposisi gerak pencak. Ujung-ujungnya bisa untuk mempromosikan perguruan pada khususnya dan pencak silat pada umumnya kepada khalayak yang lebih luas,’’kata Ludy.

Sebelumnya pihak penyelenggara juga telah melakukan audiensi dengan Gubernur DIY Sultan Hamengku Buwono X, Selasa (25/3).

"Harapan dalam audiensi tersebut, kami mengharap agar dalam PMF III Pak Sultan HB X dapat menyerahkan penghargaan kepada penampilan yang terbaik di Festival Komposisi Gerak Pencak,’’ ungkap dia.

-

Arsip Blog

Recent Posts