Turis Mana yang Paling Banyak ke Singapura? Indonesia!

Medan, Sumatra Utara - Warga Indonesia hingga tahun ini masih menjadi wisatawan terbanyak di Singapura disusul China. "Tahun ini, angka kunjungan wisatawan Indonesia diperkirakan tidak jauh bergeser dari tahun lalu yang sekitar 1,7 juta orang, meski pemerintah Singapura mengurangi target kunjungan akibat adanya krisis global," kata Manager Singapore Tourism Board (STB) Medan, Hassan Kassim, di Medan, awal pekan ini.

Tahun ini, Singapura hanya menargetkan total kunjungan wisatawan sebanyak 9 juta hingga 9,5 juta orang dari tahun lalu yang sejumlah 10 juta orang. Penurunan target kunjungan wisatawan itu dilakukan melihat terjadinya krisis global dimana memengaruhi keuangan masyarakat di berbagai negara.

"Target wisatawan 9 juta hingga 9,5 juta orang tahun ini diprediksi tercapai. Dari angka itu diperkirakan juga Indonesia masih tetap menjadi wisatawan terbanyak," katanya.

Perkiraan akan tercapainya target kunjungan wisatawan itu, kata Hassan, mengacu pada semakin banyaknya terlihat jumlah wisatawan ke Singapura dalam beberapa bulan terakhir dan termasuk adanya perhitungan terjadinya lonjakan kunjungan pada libur akhir tahun.

Singapura sendiri, kata dia, pada akhir tahun ini menggelar berbagai acara menarik mulai dari Christmas in the Tropics (CIT) yang dimulai pada 7 Desember 2009 hingga 2 Januari 2010.

CIT yang tahun ini memasuki perayaan yang ke-26 dilakukan lebih lama dibandingkan perayaan sebelumnya dengan tujuan untuk memberikan kesempatan kepada para delegasi APEC berkunjung.

Dikemas dengan Christmas Light Up (CLU) dan perayaan lainnya termasuk pesta pantai sepanjang malam atau yang dikenal dengan ZoukOut 12 Desember diperkirakan akan menarik minat wisatawan berkunjung ke Singapura pada akhir tahun ini, katanya.

Pagelaran musik Natal di sepanjang pinggiran Singapore River dan dansa di Read Bridge di Clarke Quay serta diskon harga berbagai barang khususnya pakaian dipastikan semakin menarik bagi calon wisatawan.

"STB Indonesia sendiri sudah bekerja sama dengan Singapore Airlines, Lufthansa, dan Air Asia untuk memberikan tarif murah penerbangan dan termasuk dengan sejumlah hotel untuk pemberian hotel murah bagi calon wisatawan di CIT," katanya.

-

Arsip Blog

Recent Posts