Bengkalis akan Gelar Rupat Beach Festival 6-7 Juni

Bengkalis, Riau - Pada tanggal 6-7 Juni depan, Pemkab Bengkalis melalui Dinas Budaya, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) akan menggelar Rupat Beach Festival (RBF) di Kecamatan Rupat Utara. Acara tersebut direncanakan akan dihadiri dan dibuka Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman.

Kepala Disbudparpora Bengkalis Eduar mengungkapkan, Kamis (21/5) Rupat Beach Festival akan dilaksanakan pada tanggal 6-7 Juni 2015 (Sabtu-Ahad). Kegiatan RBF tersebut akan dipusatkan di pantai Desa Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara yang rencananya akan dibuka oleh Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, serta akan dihadiri Bappeda Riau, Bupati Bengkalis dan jajaran pejabat Pemkab.

“Rupat Beach Festival yang akan dilaksanakan bulan depan disemarakkan dengan berbagai kegiatan, mulai dari festival seni dan budaya tempatan hingga olahraga atau ketangkasan di laut. Acara itu sendiri akan dilakanakan selama dua hari penuh dimulai tanggal 6 Juni dan berakhir tanggal 7 Juni,”papar Eduar.

Di antara rangkaian kegiatan yang dilaksanakan adalah pertunjukan seni dan budaya tempatan dari suku Asli, Melayu dan lainnya. Kemudian ada lomba pacu boat pancung, parade boat pancung serta wim surfing di perairan Rupat yang merupakan jalur pelayaran Selat Melaka.

Juga ada lomba panjat pinang di tepi pantai, jalan santai mengitari kawasan Teluk Rhu hingga Tanjung lapin dihamparan pasir putih seluas 12 kilometer. Tujuan dari RBF kata Eduar, sebagai bahagian promosi menjual keindahan Pantai Rupat dengan pasir putihnya sebagai destiniasi utama masyarakat Riau yang menyukai wisata bahari.

Apalagi saat ini infrastruktur jalan menuju Rupat Utara dari kelurahan Tanjung Kapal Kecamatan Rupat via jalan darat sudah cukup bagus, dengan jarak tempuh dari pelabuhan roro Tanjung Kapal hanya 1,5 jam ke TeluK Rhu.

“Sarana penunjang lainnya adalah kapal fery penyeberangan roro dari Tanjung Kapal-Kota Dumai PP sudah dilayari dua kapal. Sehingga ke depan kami menargetkan wisatawan domestik maupun mancanegara yang datang ke Rupat meningkat drastis, sekaligus memberikan multi plier efek kepada perekonomian masyarakat tempatan,”terang Eduar lagi.

Ditambahnya, soal RBF pihak Disbudparpora Bengkalis sudah melakukan eksepose dua hari lalu di Pemprov Riau yang dihadiri langsung Plt Gubri Arsyadjuliandi Rachman dan jajaran Pemprov Riau.

“Pak Gubri sangat tertarik dengan paparan kami dan beliau berencana untuk datang langsung ke Rupat membuka acara tersebut dan hal itu sudah kami laporkan ke Pak Sekda Bengkalis,” jelas Eduar.

-

Arsip Blog

Recent Posts