Flobamorata Batam Gelar Pentas Budaya dan Diskusi Ilmiah

Batam, Kepri - Komunitas Flores, Sumba, Timor, Alor, dan Lembata (Flobamorata) yang menetap di Batam Provinsi Kepulauan Riau, akan menggelar kegiatan pentas budaya di pelataran Mega Wisata Ocarina Batam Center, Sabtu (23/5/2015) mendatang.

Sebelumnya Flobamorata akan mendahului kegiatan ini dengan diskusi ilmiah pada Jumat (22/5/2015). Dalam diskusi ilmiah itu, hadir Sejarahwan UI Jakarta Dr. Anhar Gonggong, Ahli Komunikasi Undana Kupang Prof. Dr. Aloysius Liliweri dan Ahli filsafat Pusat Etika Atmajaya Jakarta Dr. Alexander Seran.

Selain itu, dilanjutkan dengan peluncuran buku 100 tahun Izaak Huru Doko, pahlawan nasional dari provinsi NTT.

Dalam kegiatan ini Gubernur Kepri HM Sani, Wakil Gubernur Soeryo Respationo dan Pangdam I Bukit Barisan Mayjen Eddy Rahmayadi sebagai pembicara.

"Kegiatan ini, bertujuan agar masyarakat NTT di Kepri dan masyarakat Indonesia, tahu bahwa NTT memiliki pahlawan dan ini yang ke tiga setelah Ir. Yohanes dan Prof. Dr. Herman Yohanes mantan rektor UGM Yogjakarta," kata sekretaris Flobamorata, Pieter P Pureklolong, Kamis(21/5/2015).

-

Arsip Blog

Recent Posts