Mengagumi Kemegahan Candi Muaro Jambi

Jambi - Jambi sebuah provinsi Indonesia yang terletak di pesisir timur di bagian tengah Pulau Sumatra menyimpan peninggalan sejarah sangat penting yaitu Candi Muaro Jambi yang kini menjadi salah satu daya tarik wisata.

Candi Muaro Jambi dianggap salah satu situs arkeologi terkaya di pulau Sumatera. Situs Purbakala ini adalah sebuah kompleks percandian agama Hindu-Buddha terluas di Indonesia yang kemungkinan besar merupakan peninggalan Kerajaan Sriwijaya dan Kerajaan Melayu.

Candi yang diperkirakan berasal dari abad ke-11 M ini juga merupakan kompleks candi terbesar dan yang paling terawat di pulau Sumatera. Arkeolog menyimpulkan bahwa situs ini merupakan pusat Jambi kuno, ibukota kerajaan kuno yang memerintah Kerajaan Melayu tertinggi sekitar sepuluh abad yang lalu.

Kompleks candi Muaro Jambi meliputi wilayah seluas 12 kilometer persegi di sepanjang sisi sungai Batanghari. Di kompleks ini terdapat delapan candi utama. Semuanya terletak di daerah pusat yang dibentengi oleh dinding. Tiga diantaranya sudah direnovasi.

Pada 1982 sebuah penemuan yang masih berhubungan dengan Candi Muaro Jambi juga ditemukan di Koto Kandis, Kabupaten Muara Sabak. Di wilayah itu ditemukan sebuah patung perunggu perempuan setinggi 32 centimeter. Patung yang diyakini sebagai Dewi Laksmi ini nampak sedang memegang kuncup bunga teratai di tangan kirinya.

Sebelum terlihat seperti sekarang, pada 1377 situs ini sempat hancur oleh serangan tentara dari Burma. Selama berabad-abad, situs ini juga sempat hilang dan terlupakan jauh di dalam hutan, tetapi ditemukan kembali pada 1920 oleh tim ekspedisi militer Inggris

Candi Muaro Jambi terletak 30 kilometer timur laut Jambi, di sepanjang Sungai Batanghari. Untuk sampai ke sini, Anda dapat melakukan perjalanan dari Medan atau Padang. Dibandingkan Medan, Padang merupakan tujuan populer untuk menuju lokasi ini dan agen perjalanan di Jambi biasanya memiliki paket yang terkait dengan tujuan Padang.

Selain situs arkeologi, banyak pengunjung menjadikan sisi sungai sebagai tempat rekreasi yang ideal.(*/X-12)

-

Arsip Blog

Recent Posts