Festival Negarakretagama 2010 Surabaya

Jika Anda berencana berlibur ke luar kota pada akhir pekan mendatang, cobalah pergi ke Surabaya. Terhitung mulai 19-27 Juni, ibu kota Jawa Timur ini akan meriah dengan dilangsungkannya Festival Negarakretagama.

Di Festival Negarakretagama, berbagai sajian pertunjukan seni seperti musik, tari, film, teater dan sastra baik yang berorientasi pada seni tradisional, seni modern, maupun seni kontemporer bisa Anda saksikan.

Dari jadwal acara yang dikutip dari situs Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur (disbudpar.jatimprov.go.id), disebutkan ada hari pertama, festival ini akan dibuka dengan arak-arakan keliling kota Surabaya sebagai simbol dimulainya festival.

Seluruh jenis kesenian di festival ini akan ditampilkan di beberapa ruang yang berbeda, sesuaikan dengan gaya dan karakter keseniannya.

Untuk kesenian tradisional dan modern yang bersifat masif, seperti Sandur Lamongan, Ludruk Jombang, Wayang Topeng Malang, Parade Musik Kolintang, Parade Musik Gamelan dan lain-lain akan ditampilkan di publik Space Royal Plaza dan lapangan museum Mpu Tantular Sidoarjo dan diramaikan dengan pameran bersama beberapa museum daerah Jawa Timur .

Sementara itu pertunjukan musik akan dipentaskan di Pusat Kebudayaan Perancis (CCCL) di Jalan Darmokali Surabaya, pertunjukan tari di Studio 2 TVRI Jawa Timur dan teater akan dipentaskan di Gedung Cak Durasim, Jalan Gentengkali 85, Surabaya.

Selain pertunjukan yang dimainkan dalam panggung terbuka dan tertutup, festival yang bertema Retrospeksi Daya Seni Jawa Timur: Dahulu Kini dan Esok, juga akan menggelar pertunjukan seni bersifat edukatif.

Pertunjukan seni edukatif akan dimainkan siswa-siswi SD, SMP, SMA dan mahasiswa.

Bila Anda tertarik dengan segala hal yang berbau kebudayaan dan kesenian lokal, festival ini nampaknya akan menjadi tujan yang ideal untuk waktu liburan Anda.(*/X-12)

Sumber: http://www.mediaindonesia.com
-

Arsip Blog

Recent Posts