Pelaksanaan Sail Banda Terancam Kurang Maksimal

Ambon, Maluku - Sail Banda, sebagai salah satu ajang promosi wisata bahari nusantara terancam gagal. Ancaman gagal mengemuka karena masalah dana belum diturunkan juga dari pemerintah pusat ke pemerintah daerah.

"Kami ( Maluku Barat Daya ) yang ditunjuk sebagai unsur penyelenggara Daerah berharap anggaran yang dikhususkan untuk pelaksanaan Sail Banda segera di proses dan diturunkan kepada Kabupaten kota dimana tempat Sail Banda dilaksanakan," ujar Kimdevits, Ketua Komisi B DPRD Kab. Maluku Barat Daya, (22/6).

Seharusnya masalah anggaran Sail Banda tidak mengalami penundaan, apalagi Sail Banda dinaungi oleh Keppres 2010. No 35/2009.

Permasalahan Sail Banda semakin pelik mengingat waktu pelaksanaannya sudah sangat dekat yaitu tanggal 15 - 17 Agustus 2010.

"Kami berharap Pemerintah pusat bertindak tegas dalam penurunan anggaran ke Kabupaten dan kota tempat Sail Banda dilaksanakan," lanjutnya.

Kimdevits melanjutkan, apabila Pemerintah tidak tegas maka pelaksanaan Sail Banda yang bertaraf International ini tidak akan maksimal. [arp]

-

Arsip Blog

Recent Posts