Sambut VIY 2008 Blitar Revitalisasi Objek Wisata

Surabaya - Menyambut Visit Indonesia Year (VIY) 2008, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar melakukan revitalisasi objek-objek wisatanya dengan harapan upaya tersebut mampu mendongkrak tingkat kunjungan wisatawan ke daerah tersebut.

Humas Pemkab Blitar, Sukamtono, di Blitar, Senin, menjelaskan, upaya revitalisasi tersebut diantaranya dengan perbaikan serta pembuatan jalan baru menuju objek wisata guna memberi kenyamanan kepada para wisatawan.

"Guna mendukung tahun kunjungan wisata, potensi-potensi wisata dipersiapkan secara secara optimal. Satu diantaranya adalah memperbaiki kawasan wisata gua Umbul Tuk di Kecamatan Wonotirto, serta pembuatan jalan baru menuju kawasan puncak Gunung Kelud sepanjang lima kilometer," katanya.

Selain itu, Pemkab Blitar juga melakukan penataan serta peningkatan sarana prasarana di kawasan wisata yang sudah ada seperti Candi Penataran berikut kolam renangnya. Candi Penataran merupakan ikon wisata Kabupaten Blitar.

Objek wisata yang juga terus digarap adalah objek wisata pantai. Di Kabupaten Blitar terdapat sejumlah objek wisata pantai yakni Pantai Tambak Rejo, Pantai Panggi, dan Pantai Serang.

Bahkan, guna memaksimalkan potensi-potensi wisata itu menggaet wisatawan, Pemkab Blitar bekerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar mengembangkan program paket wisata bertajuk `Blitar Raya.`

Objek wisata yang dimiliki Pemkab Blitar dan Pemkot Blitar mempunyai kekhasan masing-masing. Pemkab Blitar memiliki ikon wisata Candi Penataran, sedangkan Pemkot Blitar memiliki wisata sejarah Makam Bung Karno.

Sumber: www.mediaindonesia.com (5 Maret 2008)
-

Arsip Blog

Recent Posts