Sapi Favorit Beyonce

Jakarta - Tahu nggak salah satu santapan favorit diva terkenal, Beyonce Knowles? Jawabannya adalah beef (sapi). Tetapi ini bukan sembarang sapi. Melainkan, daging sapi premium yang didatangkan khusus dari Kobe, Jepang.

Keistimewaan sapi-sapi keturunan Wagyu ini adalah dagingnya sangat lembut dan tanpa lemak. Untuk menghasilkan daging yang lembut, setiap hari dipijat dan diberi makanan khusus agar daging yang dihasilkan bebas lemak, seperti biji padi organic, beer dan juga sake.

Untuk menikmati Kobe beef kesukaannya itu, penyanyi bertubuh sexy ini pergi ke Nobu, restoran Jepang modern di New York, Amerika Serikat. Di sana, ia mempunyai private chef, Godfrey Laforteza yang akan meracik semua masakan spesial untuknya.

Nama masakannya adalah Pan Seared Kobe Beef with Lychee Truffle Sauce. Kobe beef disajikan halfdone (setengah matang), dengan saus yang terdiri dari campuran buah lychee, soya dan saus truffle.

Itulah salah satu menu yang saya nikmati siang kemarin di Edogin, Restoran Jepang, Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, dihasilkan dari tangan yang sama, chef Godfrey. Masakan bercita rasa tinggi itu memang istimewa. Tidak salah jika pelantun tembang De Javu ini memilihnya sebagai menu favorit.

Dagingnya benar-benar halus dan lembut di lidah, nyaris saya tidak merasakan serat-serat diantara potongan-potongan beef yang saya santap. Saus dengan aroma lychee yang samar-samar juga memberikan kesegaran tersendiri dalam masakan kreasi asli chef asal Philipina itu. It`s really delicious. .

"Saya juga pernah menjadi chef pribadi Beyonce selama tiga bulan pada tahun 2005. Tidak hanya dia, beberapa selebriti dunia juga pernah menjadikan saya sebagai chef pribadinya, antara lain Barbara Streisand," kata Godfrey.

Setelah melanglang buana ke New York dan Hongkong, sejak tiga bulan terakhir, ia bergabung di Edogin untuk memberikan gairah baru dalam cita rasa kuliner Japanese fusion yang modern. Sebelumnya, restoran Jepang yang terletak di lantai dasar Hotel Mulia itu memang lebih menyajikan menu-menu Jepang tradisional.

Nah, kalau ingin mencicipi masakan kegemaran diva pop itu, cukup datang ke restoran ini, tidak perlu jauh-jauh terbang ke New York. Mudah khan?

Di samping itu, masih banyak menu-menu unik dari chef berusia 28 tahun itu yang bisa dinikmati. Ada dua special set menu baru yang dihadirkan oleh Edogin, lengkap dari appertizer (makanan pembuka) hingga dessert (makanan penutup). Jadi, selain menu favorit Beyonce, pengunjung juga dimanjakan dengan kelezatan masakan Jepang lainnya.

Beberapa diantaranya, yang saya nikmati siang itu adalah Japanese Scallop Salad with Orange Chilli Garlic Vinaigratte, Salt Baked Cod (Gindara) with Chilli Garlic Vinaigratte, Black Cod Miso with Foie Grass, Pan Seared Kobe Beef with Sesame Onion Sauce. Mmmm.....tidak ada kata lain untuk menggambarkan kelezatan masakan-masakan ini selain so yummy !!

Karena special, harga yang dipatok untuk satu set menunya memang cukup mahal, berkisar Rp.700.000 hingga Rp. 900.000.

Bagi penggemar tempura, Edogin juga menggelar promosi special bertajuk Chef Godfrey`s Tremendous Tempura, menyajikan delapan jenis tempura yang nikmat, mulai 15 April hingga 30 April.

Saya juga sempat menikmati tiga dari delapan yang ada. Masing-masing, Oyster Tempura with Rocket Salad, Prawn Tempura with Spicy Miso dan White Snapper Tempura.

Menu pertama yang saya rasakan, Oyster Tempura, mampu memberikan menu unik yang tidak mudah dilupakan. Oyster yang dibalut dengan gorengan tepung, disajikan dengan ponzu jelly berwarna kecoklatan dan salad dari daun rocket yang segar. Jelly yang dipotong dadu kecil-kecil dan berwarna kecoklatan cukup membuat saya surprise ketika mencicipinya.

Manis, asam bercampur menjadi satu, mengingatkan saya pada kuah empek-empek Palembang, tetapi ini versi padatnya. Kolaborasi antara osyter yang gurih dan lembut, dicampur potongan ponzu yang menggigit lidah, memberikan rasa yang sungguh unik. Another yummy food from Godfrey.

So, which one do you choose, Beyonce favorite or Tremendous Tempura? Think of it....

Sumber: www.kompas.com (17 April 08)

Related Posts:

-