Jakarta - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) kapal pesiar ke Indonesia masih memilih Bali dan Jawa Tengah sebagai destinasi utama, demikian data Pusat Pengelolaan Data dan Sistem Jaringan (P2DSJ) Depbudpar menyebutkan.
Tahun 2007 jumlah wisman kapal pesiar yang berkunjung ke Bali dan Jawa Tengah (Jateng) masing-masing mencapai 4.066 dan 2.471 wisman, sedangkan ke Sumatera Utara (Sumut) sebanyak 995 wisman. Wisman kapal pesiar yang berkunjung ke Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Papua masing-masing sebanyak 749, 962, dan 390 wisman.
Hasil pengelolaan data P2DSJ Depbudpar dari sumber Kantor Pelni Shipping Agencies yang diterbitkan di Jakarta, Senin (14/4), menyebutkan jumlah kunjungan wisman kapal pesiar ke Indonesia tahun 2007 sebanyak 9.633 wisman mengalami peningkatan cukup signifikan dibanding tahun 2006 sebesar 4.939 wisman. Peningkatan kunjungan wisman kapal pesiar ini terkait dengan membaiknya persepsi wisatawan dunia terhadap Indonesia.
Tercatat tahun 2007 jumlah kunjungan wisman ke Indonesia sebanyak 5,5 juta kunjungan terdiri atas wisman yang datang melalui bandara sebanyak 3,3 juta, sedangkan yang melalui pelabuhan laut dan pintu perbatasan (darat) masing-masing sebesar 2,15 juta dan 38,6 ribu kunjungan.
Sumber: www.budpar.go.id (15 April 08)