Prof Jerman Teliti Keragaman Seni-Budaya Indonesia

Palembang, Sumsel - Prof Tudits Schelle dari Universitas Freiburg Jerman meneliti keberagaman seni dan kebudayaan Indonesia dalam serangkaian kegiatan Festival Keraton Nusantara yang berlangsung di Palembang, 26-28 November 2010.

"Saya sangat tertarik dengan adat-istiadat dan kebudayaan Indonesia, karenanya sangat senang menghadiri festival keraton," katanya, di Palembang, Sabtu. Menurut dia, dirinya telah berkunjung rutin ke Indonesia sejak 20 tahun lalu.

Kerajaan dan kesultanan menjadi objek penelitiannya sebagai profesor yang dibebastugaskan mengajar sebulan dalam setahun, tambahnya.

Ia mengatakan, selama ini telah berkeliling ke sejumlah kesultanan di Jawa dan Maluku. Berbagai adat-istiadat dan budaya sangat menarik untuk dipelajari, katanya.

Dia menjelaskan, kekayaan budaya berupa barang kerajinan, seperti songket sangat mengagumkan. Begitu juga kesenian baik tarian maupun silat menarik dikaji mendalam, ujarnya.

Kebijakan para raja untuk kepentingan rakyat di tengah negara demokratis juga hal luar biasa, karena mesti bersinergi, tambahnya.(*)

-

Arsip Blog

Recent Posts