Ketapang Gelar Pelatihan Pemandu Wisata

Ketapang, Kalimantan Barat - Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ketapang mengadakan pelatihan pemandu wisata (guide), Selasa (2/6). Tujuan pelatihan tersebut untuk mempersiapkan pengembangan pariwisata. Pelatihan itu diikuti juga beberapa travel agent, hotel dan restoran, serta pengelola objek wisata, dan home industry. Tidak ketinggalan juga Ujang-Ayu dan Putra-Putri Pariwisata sebagai Duta Wisata Kabupaten Ketapang.

Kepala Bidang Pariwisata Disbudparpora Kabupaten Ketapang Sahat Sirait mengatakan bahwa pelaksanaan pelatihan pemandu wisata ini merupakan salah satu bentuk kegiatan untuk memberikan pendidikan tentang pariwisata terutama untuk kawasan objek wisata yang ada di Kabupaten Ketapang. “Pelatihan pemandu wisata ini kita kemas dalam suatu bentuk paket tour wisata,” katanya.

Para peserta pelatihan pemandu ini nantinya diharapkan agar bisa ikut mendorong kemajuan segi pariwisata di Kabupaten Ketapang juga sekaligus mendayagunakan sumber daya manusia (SDM) yang masih muda. Sebanyak 20 calon pemandu wisata tersebut menerima pelatihan di berbagai objek wisata yang ada di Kabupaten Ketapang seperti Pantai Air Mati (Lonely Beach), Pantai Tanjung Belandang, Keraton GM Saunan, Makam Keramat Tujuh, Makam Pangeran Iranata, dan Makam Keramat Sembilan. Maksud dan tujuan dari objek yang dipilih sebagai tempat pelatihan wisata adalah untuk pengenalan objek wisata sejarah lokal. ”Karena selama ini masih banyak generasi muda kita yang tidak mengetahui mengenai sejarah daerahnya sendiri,” ujar Sahat.

Sementara itu, Alek dari Asosiasi Pramuwisata Indonesia sebagai narasumber hadir memberikan materi dan panduan dalam bentuk diskusi kepada peserta pelatihan. Materi tersebut dikemas dalam bentuk diskusi sambil jalan dan peserta langsung dikenalkan ke objek yang dituju. “Insan pariwisata adalah insan yang penyabar karena kita adalah pelayan wisatawan”, ujar Alex. Intinya, lanjut Alex, memberikan pelayanan yang lebih baik kepada wisatawan. “Sebab dengan adanya pemandu wisata tersebut diharapkan wisatawan dapat menikmati seluruh obyek wisata yang ada di Kota Ketapang ini,” tambahnya.

Dalam kegiatan yang sama, Ismet Iswadi, pengelola objek wisata Pantai Tanjung Belandang, mengucapkan terima kasih dan dukungannya atas kegiatan pelatihan yang dilaksanakan Disbudparpora Ketapang. Ia menyebutkan, Ketapang sebagai daerah pariwisata dengan kegiatan pelatihan ini telah memantapkan branding Kota Ketapang sebagai Kota Wisata. (ndi)

Sumber: http://www.pontianakpost.com 5 Juni 2009
-

Arsip Blog

Recent Posts