Berwisatalah ke KRI Dewaruci

Makassar, Sulsel - Penasaran ingin melihat dari dekat kapal latih bagi taruna/kadet Akademi TNI Angkatan Laut KRI Dewaruci. Kini, masyarakat Kota Makassar mendapat kesempatan melihat sekaligus naik ke atas kapal yang sudah mengelilingi belahan dunia ini. Masyarakat mendapat kesempatan berwisata ke KRI Dewa Ruci yang bersandar di Dermaga Layang Mako Lantamal VI mulai pagi hingga sore. Pihak Lantamal VI membuka kapal ini untuk umum hingga Jumat, 28 Agustus 2009, kemarin.

Staf Logistik Lantamal VI, Letkol Laut (P) Sugriyanto mengajak masyarakat untuk melihat dan naik ke atas KRI Dewaruci selama berada di Makassar. "Sekalian mendapat kesempatan berkenalan dengan awak dan kadet KRI Dewaruci," ajak Sugriyanto, Kamis, 27 Agustus. Ajakan serupa juga disampaikan pendamping kadet di KRI Dewaruci, Kapten Laut (P) Cokorda. Menurutnya, selain nuansa militer masyarakat juga akan dipertunjukkan seni budaya di atas kapal.

"Masyarakat bisa menyaksikan atraksi drumband yang ditampilkan para kadet," katanya. Sekretaris Kota Makassar, Anis Zakaria Kama, yang menerima kunjungan kadet KRI Dewaruci bersama jajaran perwira di Lantamal VI merespon positif ajakan tersebut. "Kapan lagi, inilah kesempatan langka yang mesti dimanfaatkan masyarakat berkunjung ke KRI Dewaruci," ujarnya.

KRI Dewaruci bersandar di Dermaga Layang Mako Lantamal VI, Rabu, 26 Agustus siang. Kapal ini mengangkut 179 kadet. Para kadet tingkat III Akademi Angkatan Laut (AAL) mengikuti latihan dan praktek pelayaran (lattek) ke perairan Indonesia. Lattek tersebut bertemakan Kartika Jala Krida (KJK) TNI AL Angkatan 56 tahun 2009. KRI Dewaruci adalah kapal latih yang berbasis di Surabaya, dan merupakan kapal layar terbesar yang dimiliki TNI Angkatan Laut. Rencananya, 2010 mendatang KRI Dewaruci akan melakukan pelayaran ke sejumlah negara Eropa seperti Belanda, Jerman, Belgia, dan Prancis. (ram)

-

Arsip Blog

Recent Posts