Batam Miliki Potensi Wisata Ziarah

Batam, Kepri - Departemen Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) kini mulai melirik sektor ziarah dalam dunia pariwisata dalam negeri. Untuk itu, Disbudpar bakal menggelar seminar di Nagoya Plaza Hotel Batam, Sabtu (10/7). ”Seminar ini akan membahas potensi wisata ziarah di Indonesia, termasuk di Batam,” kata Kepala Dinas Disparbud Kota Batam, Raja Muchsin.

Muchsin sendiri bakal tampil sebagai pembicara dalam seminar tersebut. Ia akan mendampingi para pembicara lain dari perguruan tinggi di Jakarta serta Director Batam Tourism Board (BTB) Kota Batam, Rachman Usman. Rencananya, seminar ini akan dimoderatori oleh Ketua DKB yang juga Pemred Batam Pos, Hasan Aspahani. Raja Muchsin menambahkan, seminar kali ini akan diikuti sekitar 300 peserta dari seluruh Indonesia. Mereka merupakan para pelaku industri dan para pejabat pemerintah khususnya dari dinas-dinas kepariwisataan.

Saat ini mulai muncul istilah baru di dunia pariwisata, yaitu ziarek, yang merupakan kependekan dari ziarah dan rekreasi. Di Batam sendiri, sebut Muchsin, memiliki potensi wisata ziarah yang cukup prospektif. Misalnya di Pulau Rempang dan Galang, di mana di daerah tersebut terdapat beberapa makam tua yang mungkin dikunjungi para leluhurnya. Selain itu, di eks kamp Vietnam juga memiliki potensi wisata ziarah yang dipadu-padankan dengan konsep wisata sejarah dan religi. ”Banyak keluarga mereka yang sukses di negara ketiga. Saat mereka berziarah sudah bisa dikategorikan sebagai kunjungan wisata,” terang Muchsin. (a)

Sumber: http://batampos.co.id 10 Juli 2009
-

Arsip Blog

Recent Posts