Kemenparekraf-Ikatan Pencinta Batik Gelar Pameran

Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bekerjasama dengan Ikatan Pencita Batik Nusantara menggelar acara "Gebyar Batik Muda Nusantara" (GBMN) 2012 yang bertujuan meningkatkan minat dan kecintaan para anak muda Indonesia terhadap warisan budaya batik nasional.

"Penyelenggaraan GBMN 2012 pada 2-3 Juni 2012, yang diprakarsasi Putra-Putra Batik Nusantara ini sebagai wujud kepedulian terhadap pelestarian batik sebagai warisan budaya Indonesia dengan dipenuhi semangat anak muda," kata Direktur Promosi Pariwisata Dalam Negeri Kemenparekraf, M Faried, di Kantor Kemenparekraf, Jakarta, Rabu.

Mengusung tema "Tradisi, Kreasi, dan Lestari" dikatakan Faried, GBMN 2012 akan menampilkan sejumlah acara menarik di antaranya pameran batik dan produk kreatif bernuansa batik, lomba peragaan busana batik bagi anak-anak usia 4-7 tahun dan usia 8-12 tahun.

Selanjutnya lomba tari modern dengan sentuhan kostum batik, lomba gambar sketsa batik bagi anak-anak dan remaja, serta berbagai pertunjukan seni.

Sementara itu Wakil Ketua Ikatan Pencinta Batik Nusantara, Ayu Diah Pasha mengatakan, GBMN yang digelar di FX Lifestyle X`nter Jakarta ini, juga mengadakan "talk show" yang membahas seputar tren baik di kalangan muda dengan nara sumber Iwet Ramadhan (tokoh muda peduli batik), Maria Selena (Putri Indonesia 2011), dan Musa Widyatmodjo (disainer).

"Kegiatan ini harus didukung semua pihak sejalan dengan diakuinya batik oleh UNESCO sejak 2009 sebagai "intangible cultural heritage of humanity". Ini juga merupakan promosi pariwisata Indonesia melalui berbagai kegiatan bernuansa batik," ujarnya.

Ia menjelaskan, batik yang dipamerkan berasal dari seluruh daerah di Indonesia yang didisain dalam berbagai bentuk pakaian, asesories.

Sedangkan pada acara lomba peragaan busana batik diikuti sebanyak 80 peserta yang berasal dari kalangan disainer muda tanah air.

-

Arsip Blog

Recent Posts