Ribuan Pelajar Peragakan Tarian Kolosal MTQN XXIV

Ambon, Maluku - Ribuan pelajar SMA dan SMK di Kota Ambon akan memeragakan tarian kolosal pada pembukaan maupun penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXIV, kata Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Maluku, Semmy Risambessy.

"Pelajar dari komunitas Islam dan Kristen daerah ini siap memeragakan karya yang memadukan musik hadrah dan klasik," katanya di Ambon, Kamis petang.

Pada acara yang dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Jumat (8/6) malam itu akan ditampilkan tarian kolosal antarumat yang menggambarkan ketika berlangsung pembangunan masjid dan gereja.

Sedangkan penutupan MTQ Nasional oleh Wakil Presiden Boediono pada 15 Juni 2012 ditampilkan tarian kolosol menggambarkan masuknya agama Islam di Maluku.

"Jadi perhelatan MTQ Nasional XXIV ini melibatkan generasi muda agar mereka sejak dini memahami jalinan keharmonisan antarumat beragama sebagai aset budaya bangsa Indonesia yang patut dilestarikan karena merupakan warisan leluhur," ujar Semmy.

Ribuan penari ini telah dilatih selama beberapa bulan terakhir ini dan peragaan mereka didukung alat musik tradisional khas Maluku.

"Penari juga telah melakukan uji coba di Lapangan Merdeka Ambon pada 4 dan 6 Juni 2012 sehingga siap menyemarakkan pembukaan maupun penutupan MTQ Nasional XXIV," kata Semmy.

Kepala Seksi Kesenian Panitia Daerah MTQ Nasional XXIV itu juga mengkoordinir Grup musik The Sagoe`s pimpinan Frangky Mewar yang siap mengiringi defile kafilah saat pembukaan acara dua tahunan tersebut.

The Sagoe`s melibatkan 24 artis lokal dari dua komunitas dengan latihan selama empat bulan guna menampilkan lagu khas daerah dari masing - masing provinsi.

Lagu-lagu khas daerah masing-masing provinsi akan dinyanyikan secara midlley diiringi Frangky Big Band.

-

Arsip Blog

Recent Posts