Tambang Bauksit Mensanak Ganggu Pariwisata Benan

Tanjungpinang— Aktivitas penambangan bauksit di Pulau Mensanak diduga mengganggu kawasan wisata Pulau Benan. Karena kedua pulau yang berada di Kecamatan Senayang itu sangat berdekatan dan berada di perairan yang akan dijadikan kawasan wisata berbasis maritim.

Untuk itu, Pemkab Lingga diminta mempertimbangkan secara matang saat membuat kebijakan agar tidak saling mengganggu.

Kalau mamang kawasan itu akan dijadikan daerah tujuan wisata, maka jangan dibuka kegiatan penambangan. Sebaliknya, kalau mau dijadikan kawasan penambangan, tidak perlu dibuka kawasan wisata.

”Harus berani memilih salah satu dari dua pilihan itu. Kalau dibuka dua-duanya, akan menimbulkan masalah. Karena prinsip penambangan jelas merusak lingkungan,” kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Kamaruddin Ali SH, kemarin.

Pemkab Lingga melalui Dinas Pariwisata dan Budaya akan menggandeng sejumlah pelaku usaha wisata dari Bali, Singapura, dan Batam untuk mengembangkan pulau-pulau kecil sebagai objek wisata berbasis maritim. Salah satu lokasi andalan adalah Pulau Benan dan sekitarnya.

Pulau Benan dikenal memiliki potensi wisata andalan. Benan berada pada pantai sebelah Utara yang mengarah ke Pulau Mensanak bagian Tanjung Kemudi. (aji)

Sumber: http://batampos.co.id (23 Oktober 2008)

Related Posts:

-