Wah! Budaya Betawi Bakal Sampai Italia

Jakarta - Duta besar Indonesia untuk Italia, Augut Parengkuan, menyambangi Balai Kota. Dia meminta izin kepada Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, untuk memperkenalkan kesenian dan makanan tradisional Betawi di negeri pizza itu.

"Saya ke sini minta tolong sama Pak Gubernur untuk memperkenalkan kesenian Betawi dan juga makanan Betawi di Itali, karena di Italia itu semua kesenian Indonesia mendapat tempat yang luar biasa," ujar August di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (25/11/2014).

Menurut dia, tahun depan hubungan Italia dengan Indonesia genap 66 tahun. Oleh karena itu, dia berencana memperkenalkan kebudayaan Indonesia melalui gelaran acara promosi antara April, Mei dan Juni tahun depan.

Pada kesempatan yang sama, Ahok langsung berkata, "Ahok Juni sudah sibuk, Mei aja."

Selain promosi budaya, Ahok akan bekerja sama mempromosikan daerah wisata. Begitu pula ekspor produk UMKM ke Italia.

"Kita sangat senang yang dikatakan pak presiden sejak dulu harusnya kepala daerah memanfaatkan tanda kutip memanfaatkan dubes kita kan kita studi banding ke sana, kalau sekarang beliau datang sudah tahu titik ini loh yang bagus," kata dia.

-

Arsip Blog

Recent Posts