Pangkalpinang, Babel- Pemerintah Kota Pangkalpinang ingin membangun Taman Budaya sebagai tempat para seniman dan budayawan menyemarakkan kegiatan kesenian dalam rangka menunjang program pariwisata. Taman Budaya yang akan dibangun berlokasi di titik nol Kota Pangkalpinang, atau tepatnya di dalam kompleks Taman Sari yang bersebelahan dengan rumah dinas wali kota.
Wali Kota Pangkalpinang Zulkarnain Karim, di Pangkalpinang, Minggu (30/11), mengatakan, seniman dan budayawan dalam berkarya kini terpencar-pencar karena tidak ada wadah yang menyatukan mereka.
Sementara biayanya memang belum dianggarkan, diharapkan Taman Budaya bisa dibangun secepatnya sebagai wadah untuk menampung hasil seni dan kreativitas para seniman dan budayawan setempat.
Sebagai bagian dari rencana membangun Taman Budaya di kompleks Taman Sari, Pemerintah Kota Pangkalpinang segera mengambil langkah konkret dengan membicarakan hal ini bersama DPRD serta kalangan seniman dan budayawan.
”Taman Budaya yang akan dibangun diproyeksikan untuk kegiatan pementasan dan pameran ragam kesenian hasil kreativitas para seniman dan budayawan, sekaligus tempat mereka ngumpul-ngumpul untuk membicarakan dinamika seni dan kebudayaan,” ujarnya.
Keberadaan Taman Budaya sekaligus akan berdampak positif bagi pembangunan dan pengembangan kepariwisataan Kota Pangkalpinang. Hal itu karena pengembangan pariwisata bergantung pada semua hasil produk kesenian dan budaya.
Bila wisatawan datang ke Pangkalpinang ingin menyaksikan atraksi budaya atau produk kesenian, mereka tidak perlu kesulitan mencari karena sudah ada tempat yang selalu siap menyambut keinginan mereka.
Ketua Lembaga Adat Melayu Provinsi Bangka Belitung Suhaimi menyambut positif rencana Pemkot Pangkalpinang dalam membangun Taman Budaya sebagai bentuk kepedulian yang tinggi untuk mengembangkan seni dan budaya daerah.
”Kami jelas menyambut positif rencana Wali Kota membangun Taman Budaya karena hal itu menjadi keinginan kami sejak dulu dan sekarang direspon dengan baik oleh Wali Kota. Mudah-mudahan niat baik ini bisa terwujud,” ujarnya. (ANTARA/BOY)
Sumber: http://cetak.kompas.com/ (3 Desember 2008)