VLY 2009: Kunjungan Wisman Terancam Berkurang

Pesisir Selatan, Lampung Barat - Buruknya jalan dan fasilitas pendukung yang tidak memadai dapat mengancam turunnya minat wisatawan mancanegera (wisman) mengunjungi Kabupaten Lampung Barat. Sebab itu dikhawatirkan target kunjungan 2 juta wisman pada program Visit Lampung Year (VLY) 2009 ini tidak akan tercapai.

Kini jalan utama yang mengakses objek wisata kondisinya semakin buruk. Di jalan lintas barat Sumatera dari Kota Bandar Lampung sampai Kabupaten Lampung Barat melalui Kabupaten Tanggamus, misalnya, tidak bisa leluasa dilalui kendaraan.

Madi, salah seorang pengemudi sebuah operator perjalanan wisata, Minggu (25-1), mengakui hal itu. Padahal, di jalur tersebut terdapat destinasi yang menjadi tujuan wisatawan kelas internasional, seperti pantai di Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan.

Naff Siagian, pengelola objek wisata, ditemui terpisah membenarkan Tanjung Setia merupakan kawasan favorit untuk berselancar angin (surfing). "Selama enam bulan dalam satu tahun, banyak wisman yang sengaja datang untuk berselancar sambil menikmati panasnya udara pesisir Lampung Barat," ujar dia.

Saat ini jalan menuju ke wilayah tersebut terdapat beberapa titik yang rusak parah, seperti di Sedayu, Kabupaten Tanggamus. "Jalannya menanjak, Mas. Kami harus menyediakan balok untuk mengganjal ban. Kalau tidak kendaraan bisa masuk jurang," aku Madi.

Menanggapi hal itu, Kepala Bidang Pemasaran Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Lampung Lukmansyah menyatakan prihatin. Menurut dia, pencanangan VLY 2009 memang menjadi momentum untuk menyadarkan seluruh elemen untuk pengembangan pariwisata. "Semestinya semua satuan kerja (satker) di pemprov, kabupaten/kota menjadi garda terdepan dan menyinergikan programnya dengan kegiatan VLY," kata Lukmansyah mendampingi Kepala Dinasnya, M. Natsir Ari, Senin (26-1).

Mengetahui buruknya infrastruktur pendukung VLY 2009, pihaknya meragukan 50 wisatawan mancanegara akan berkunjung ke Lampung Barat. n AAN/D-2

Sumber: http://www.lampungpost.com (28 Januari 2009)

Related Posts:

-

Arsip Blog