Batam Destinasi Wisatawan Mancanegara

Batam, Kepulauan Riau - Departemen Kebudayaan dan Pariwisata (Depbudpar) menyelenggarakan acara bertajuk Gelar Budaya dan Kerajinan Indonesia, Sabtu-Minggu (12-13/12) di Pelataran Parkir Matahari Nagoya Hill Mall, Nagoya.

Pada acara itu, ditampilkan acara fashion show dari Danar Hadi dan Dian Pelangi. Pada acara yang dihadiri wisatawan Singapura itu, model papan atas Indonesia, Arzeti Bilbina memberikan tips kecantikan dengan memakai produk Indonesia.

"Melalui Gelar Budaya dan Kerajinan Indonesia ini, kita ingin Batam menjadi tujuan wisata yang menarik bagi wisatawan mancanegara," kata Sesditjen Depbudpar, Noviendi Makalam, Sabtu (12/12) lalu.

Noviendi menambahkan, pihaknya terus menggelar kegiatan yang bisa membuat Batam tetap diminati dan menjadi destinasi wisatawan mancanegara. "Acara ini sekaligus untuk mengakhiri Visit Indonesia Year dan menyambut tahun kunjungan (visit) yang dilaksanakan masing-masing kabupaten/kota," paparnya.

Khusus tahun 2010, kata Noviendi, Provinsi Bangka Belitung dan Kota Batam akan mencanangkan tahun Visit. "Intinya, Batam harus menjadi sesuatu yang menarik bagi wisatawan. Tanpa itu, siapa yang mau datang ke Batam," cetusnya.

Terpisah, Rahman Usman mengatakan promosi Batam sebagai daerah tujuan wisata akan terus berlanjut. "Batam juga menjadi guest destinaton point. Salah satunya, wisatawan asal Singapura yang dihandle VIP Tour yang berkesempatan hadir di acara ini," katanya.

Sementara itu, Model Arzeti Bilbina menekankan bahwa kecantikan bisa dipadukan dengan produk yang dihasilkan pelaku usaha UKM di Indonesia. "Seperti yang dipamerkan UKM di acara ini, itu juga bisa menunjang penampilan dan mempercantik diri," katanya. (hda)

-

Arsip Blog

Recent Posts