Ratu Beatrix Mengunjungi Paviliun Indonesia pada Pasar Malam Tong-Tong 2008

Den Haag - Pada 21 Mei 2008, Ratu Kerajaan Belanda, Beatrix, membuka secara resmi Pasar Malam Besar Tong-Tong di Lapangan Maliveld, Den Haag, yang akan berlangsung dari 21 Mei – 1 Juni 2008. Tahun ini, Pasar Malam Besar Tong-Tong memasuki usia ke-50, ditandai dengan perayaan golden jubilee yang diliput luas oleh media massa lokal dan internasional. Seusai membuka, Ratu Beatrix didampingi sejumlah pejabat tinggi Kerajaan Belanda berkesempatan untuk berkunjung ke paviliun Indonesia dan disambut langsung oleh Duta Besar RI Junus Effendi Habibie.

Paviliun Indonesia dibuka atas kerjasama KBRI Den Haag dengan PT Syabata Cemerlang dan Yayasan Tong-Tong, dalam rangka promosi terpadu Trade, Tourism and Investment (TTI). Adapun cluster yang dikoordinir KBRI Den Haag didukung oleh 18 stands/booth di antaranya pengusaha binaan BPEN, BKPM, Departemen Kebudayaan dan Pariwisata, Pemprov Jawa Barat, Kepulauan Riau, KBRI Den Haag dan ODW KBRI Den Haag.

Keikutsertaan Indonesia pada Pasar Malam Tong-Tong merupakan salah satu program kerja KBRI Den Haag dan Pemerintah Pusat/Daerah untuk mendongkrak peningkatan kerjasama bilateral Indonesia-Belanda di bidang investasi, perdagangan dan sosial budaya. Event ini merupakan pameran terbesar di Belanda untuk produk-produk Indonesia dan terbesar di dunia untuk pameran Euroasia, dengan rata-rata kehadiran sampai 130.000 pengunjung setiap tahunnya baik dari dalam negeri Belanda maupun negara-negara sekelilingnya.

Belanda, merupakan salah satu negara mitra utama Indonesia di Eropa di bidang pariwisata, perdagangan dan investasi. Sebagai investor, saat ini Belanda menduduki posisi ke-13 dengan total investasi USD 7.71 milyar. Di bidang perdagangan, dalam kurun lima tahun terakhir, perdagangan kedua negara selalu menunjukkan surplus bagi Indonesia. Total volume perdagangan pada tahun 2007 tercatat USD 3.858.393, surplus USD 1.907.476 untuk Indonesia. Sementara itu, jumlah wisatawan Belanda yang berkunjung ke Indonesia setiap tahun cenderung meningkat. Untuk 2007 diperkirakan melebihi 150 ribu orang, dan tinggal lebih dari 2 minggu.

Sumber: www.deplu.go.id (23 Mei 2008)
-

Arsip Blog

Recent Posts